Foto : Ketua KPU Katingan Subandy saat melantik dengan mengampil sumpah janji anggota PPK Kecamatan Se Kabupaten Katingan, rabu (4/1/2023).

Sebanyak 65 Panitia Pemilihan Kecamatan Dilantik Ketua KPU

Foto : Ketua KPU Katingan Subandy saat melantik dengan mengampil sumpah janji anggota PPK Kecamatan Se Kabupaten Katingan, rabu (4/1/2023).

KASONGAN – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Katingan Subandy, melantik Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kabupaten Katingan, rabu (4/1/2023) di aula BPKAD Katingan.

Pada pelantikan tersebut sebanyak 65 orang diambil sumpah janji dalam mengemban tugas yang dipercayakan kepada para anggota PPK.

Dalam sambutanya Ketua KPU Katingan Subandy menyampaikan, bahwa pelantikan yang dilaksanakan ini dilakukan serentak seluruh Indonesia.

“Pada hari ini anggota PPK Kecamatan secara serentak dilakukan seluruh Indonesia,”Ujarnya.

Dijelaskan Ketua KPU bahwa dari jumlah 65 orang ini masing-masing terbagi lima orang per kecamatan, dan anggota yang baru dilantik ini hampir 70 persen diisi oleh wajah-wajah baru.

“Dengan banyaknya wajah-wajah baru yang masuk sebagai anggota PPK diharapkan bisa meningkatkan kinerja dan tanggung jawab yang di emban,” Harapnya.

Kemudian Subandy juga menyebutkan, agar orang-orang yang di anggap mampu mengemban tugas ini bisa bekerja dengan maksimal dan bisa saling bekerjasama antara anggota PPK dalam pelaksanaan di kecamatan nantinya.

Dia juga menekankan, agar anggota yang baru saja dilantik agar bisa mempelajari lebih mendalam tugas dan fungsi PPK.
“Pahami tufoksi PPK dan dalam pelaksaan dilapangan nantinya, agar bisa bersikap adil serta utamakan hak-hak semua peserta pemilu,”Tegasnya.

(Tri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: