FOTO : Jembatan Sei Katingan, Kabupaten Katingan Provinsi Kalimantan Tengah.

Jembatan Sei Katingan Dilaksanakan Preservasi, Jalur Lalulintas Ditutup Total Mulai Tanggal 13 Juni 2024

BERITAKALTENG.com – KASONGAN – Mulai tanggal 26 Mei sampai dengan tanggal 27 Juni 2024, jembatan Sei Katingan, Kabupaten Katingan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) akan dilaksanakan Preservasi atau pemeliharaan penggantian lantai jembatan.

Berdasarkan surat Kementerian PUPR Direktor Jenderal Bina Marga Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Kalteng untuk rencana penutupan jembatan total selama kurang lebih 6 jam antara pukul 23.00 Wib hingga pukul 05.00 Wib, yang akan dilaksanakan pada tanggal 13 Juni 2024 dan tanggal 24 Juni 2024 selama dua hari.

Hal ini diperlukan untuk menghindari getaran pada lantai jembatan pada saat pengecoran maupun proses umur beton serta mengurangi panas hidrasi campuran beton rapid setting. selama proses konstruksi akan di pasang rambu-rambu lalu lintas, ftagman dan banner

Kepala Dinas Perhubungan dan Perikanan (Dishubkan) Kabupaten Katingan Roby, membenarkan hal tersebut. Informasi ini berdasarkan surat dari Kementerian PUPR Direktor Jenderal Bina Marga Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Kalteng kepada Bupati Katingan terkait pergantian lantai jembatan Sei Katingan Ruas Palantaran-Kasongan, tanggal 15 April 2024.

“Terkait surat tersebut akan segera dibicarakan dengan pihak pelaksana untuk menentukan langkah-langkah pengamanan kegiatan dan juga tetap mengoptimalkan kelancaran arus lalulintas orang dan barang,”jelas Robby, di Kasongan, Kamis 23 Mei 2024.

Sehingga diharapkan saat perbaika lantai jembatan nantinya, masyarakat untuk selalu bersabar ketika adanya berbagai petunjuk pengaturan lalulintas selama kegiatan pemeliharaan dilaksanakan.

“Tahun sebelumnya juga pernah dilakukan pergantian lantai jembatan Sei-Katingan, kemudian untuk tahun ini kembali dilakukan. Jadi masyarakat diharapkan untuk tertib dan bersabar ketika ada kegiatan perbaikan. Pihak pelaksana juga akan membuat pemberitahuan melalui media massa dan bentuk-bentuk info lainnya untuk diketahui masyarakat nantinya dari awal hingga proses akhir pekerjaan,”ungkapnya.

Diketahui bahwa penggantian lantai jembatan Sei Katingan panjang 5,00 meter x lebar 7,60 metee dengan jumlah 1 (Satu) segmen dan pelaksanaannya bertahap secara segmental.

Dampak dari pekerjaan ini nantinya akan terganggunya arus lalu lintas pada ruas jalan Palangka Raya-Sampit demikian juga sebaliknya selama masa pelaksanaan pekerjaaan.

Adapun rencana Manajemen Lalu Lintas pada saat pelaksanaan pekerjaan antara lain yaitu pengaturan lalu lintas pada saat pembongkaran lantai jembatan, pembesian dan pemasangan begisting, dikarenakan adanya penutupan 1 (satu) lajur jembatan. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: