Tanggapan Wakil Gubernur Kalteng Soal Anomali ASN Ikut Pesat Demorkasi 27 November Mendatang

PALANGKARAYA – Menanggapi anomali dimana Aparatur Sipil Negara (ASN) tampaknya akan turut memeriahkan pesta demokrasi pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) mendatang mendapat tanggapan dari Wakil Gubernur Kalteng, Edy Pratowo.

“Ya silahkan saja, namanya juga demokrasi. Mungkin saja keinginannya untuk membangun daerah melalu kewenangan yang lebih besar lagi,” kata Edy usai mengikuti kegiatan rapat paripurna DPRD Kalteng, Selasa (02/4/2024).

Ketika disinggu terkait adanya pernyataan Menteri Dalam Negeri atau Mendagri Tito Karnavian yang menegaskan pejabat Kepala Daerah yang ikut maju pada Pemilukada 27 November 2024 nanti wajib mundur minimal 5 bulan sebelum pelaksanaan.

Edy menerangkan bahwa tentunya harus mengikuti ketentuan dan aturan yang berlaku. Ketika disunggung kembali terkait dirinya akan maju pada Pemilukada, Ia masih enggan menjelaskan hal itu.(a2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: