Serahkan Bantuan : Kapolres Barsel, AKBP Devy Firmansyah, SIK, menyerahkan bantuan masker dan suplemen kepada anggotanya, Kamis (4/6/2020).

Kapolres Barsel Serahkan Bantuan Masker dan Suplemen Kepada Anggota

Serahkan Bantuan : Kapolres Barsel, AKBP Devy Firmansyah, SIK, menyerahkan bantuan masker dan suplemen kepada anggotanya, Kamis (4/6/2020).

Beritakalteng.com, BUNTOK – Kapolres Barito Selatan, AKBP Devy Firmansyah, SIK, melaksanakan penyaluran bantuan dari ketua umum Bhayangkari, Dewi Asria Fitri Idham Azis, berupa masker dan suplemen kepada seluruh personel, Kamis (4/6/2020).

Penyaluran bantuan masker dan suplemen tersebut, dikatakan oleh Kapolres merupakan bentuk apresiasi dan kepedulian dari isteri orang nomor satu di jajaran Polri itu, terhadap semua daya dan upaya yang dilakukan oleh segenap personel kepolisian di seluruh Indonesia, dalam membantu usaha pemerintah rangka memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19).

“Beliau (Fitri) sangat atensi (perhatian) terhadap penugasan yang sudah kita laksanakan selama ini,” tuturnya.

Sebab sebagaimana diketahui, lanjut Devy lagi, selama pandemi yang disebabkan Sars Cov 2 itu belum juga berakhir, maka seluruh jajaran Polri akan terus bekerja keras melakukan upaya pencegahan dan penanganan dampak Covid-19.

“Sebagaimana saya sampaikan di Apel tadi, pandemi ini belum berakhir. Otomatis kita akan terus melakukan kegiatan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 ini,” terangnya.

Untuk itu, perwira polisi berpangkat dua melati ini mengharapkan, agar selain merupakan kepatuhan dan kedisiplinan terhadap protokol kesehatan dalam hal penggunaan masker, suplemen yang diberikan bisa bermanfaat menjaga imunitas tubuh para anggota yang berjibaku di lapangan.

“Kalau penggunaan masker sudah jelas, itu merupakan protap kesehatan. Selain itu, dengan suplemen bisa menjaga imunitas personel kita terutama yang turun langsung di lapangan,” tukasnya.

Dalam giat apel yang dilaksanakan di lapangan Makopolres Barsel lama di Jalan Tugu, Kota Buntok, Kecamatan Dusun Selatan tersebut, dalam rangka pembagian masker dan suplemen kepada jajaran serta pelaksanaan giat penertiban dan sosialisasi kepada masyarakat tentang new normal, dihadiri oleh seluruh jajaran Polres.(Sebastian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: