Terima Bantuan Sosial Rp 10 Miliyar Lebih, Pemko Sampaikan Apresiasi Ke Gubernur Kalteng

FOTO : Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin (Tiga dari Kanan) menerima secara simbolis bantuan sosial terdampak Covid-19 dari Gubernur provinsi Kalteng H Sugiatnto Sabran (Tiga dari kiri) di Aula Rujab Wali Kota Palangka Raya, Minggu (31/5).

Beritakalteng.com, PALANGKA RAYA – Setelah pada hari Minggu (31/5/2020) kemarin, pemerintah kota (Pemko) Palangka Raya telah menerima bantuan langsung tunai (BLT) dari pemerintah provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) yang diserahkan langsung, secara simbolik oleh Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran yang ditujukan bagi 20.031 Kepala Keluarga (KK) Kota Cantik ini.

Maka, Walikota Palangka Raya Fairid Naparin pun memberikan tanggapan positif dan apresiasi kepada Pemprov Kalteng, terlebih khususnya kepada Gubernur Kalteng bapak H. Sugianto Sabran, yang telah perduli kepada berbagai dampak yang sedang dihadapi oleh masyarakat setempat, akibat adanya pandemi COVID-19.

Adapun total bantuan yang disalurkan, yakni bagi sekitar 20.031 KK, bantuan yang diterima sebesar Rp. 500 ribu per KK, dengan total anggaran yang digelontorkan yakni sekitar Rp.10 Milyar lebih yang bersumber dari APBD Provinsi Kalteng.

Merespons hal tersebut Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengatakan, dalam penyaluran bantuan sosial ini pihaknya bekerja sama dengan Bank Kalteng Kota Palangka Raya sebagai tempat pengambilan dana bantuannya.

Dan pada hari ini Minggu (31/5) pihaknya sudah mulai menyalurkan bantuan sosial tersebut di empat titik, titik pertama Bank Kalteng Utama, titik kedua Bank Kalteng cabang Pasar Kahayan, titik ketiga Cabang Tangkiling dan keempat di Cabang Kalampangan.

“Empat titik bank tersebut dibagi sesuai lokasi strategis dimana kelurahan-kelurahan yang dekat dengan cabang tersebut, bisa mengambil di situ sehingga tidak semua tertumpuk di bank unit utama pengambilannya,” ucapnya saat diwawancarai awak media.

Dihari yang sama, sekitar 10 kelurahan yang menerima bantuan tersebut, dan sisasnya akan dilanjutkan pada tanggal 3 Juni (3/6) keatas jadi secara bertahap. Dan untuk total penerima bantuan 20.031 KK dengan nomilan Rp 500.000 per KK

Menurutnya, bantuan yang diberikan ini sangat bermanfaat sekali, mengingat akibat dari panedmi Covid-19 yang terjadi di Kota Cantik ini membuat semua lini terdampak. Baik dampak ekonomi maupun dampak sosial.

Sehingga harapnya dengan adanya bantuan yang di berikan Pemprov Kalteng ini bisa sedikit membantu mengurangi beban masyarakat dari sisi ekonominya, yang terkena dampak langsung oleh pandemi Covid-19.

“Kami berterima kasih kepada pemerintah provinsi Kalimantan Tengah khususnya kepada bapak gubernur H Sugianto Sabran, yang sudah memberikan dana tersebut kepada masyarakat Kota Cantik,” Tutupnya.(YS/a2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: