Ingin Berbuat Baik Untuk Kesejahteraan Masyarakat, Nanang Suriansyah Bakal Maju Di Pilkada Katingan

FOTO : Nanang Suriansyah saat pendaftaran pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Katingan di sekretariat DPD Demokrat Kabupaten Katingan.

 

BERITAKALTENG.COM – KASONGAN – Nanang Suriansyah menyatakan siap maju mencalonkan diri sebagai bakal calon putra daerah pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Katingan periode 2024-2029, pada 27 November 2024 mendatang.

Pernyataan tersebut disampaikan saat melaksanakan penyerahan berkas pendaftaran pencalonan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Katingan periode 2024-2029 di kantor sekretariat DPD Demokrat Kabupaten Katingan, Jumat 10 Mei 2024.

Kedatangan Nanang Suriansyah yang juga Ketua DPD Golkar Kabupaten Katingan ini disambut langsung Ketua DPC Demokrat Kabupaten Katingan Muhammad Efendi, didampingi Sekretaris Supri, serta simpatisan partai Demokrat lainnya.

“Saya menyatakan untuk siap maju mencalonkan diri sebagai bakal calon putra daerah pada Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Katingan periode 2024-2029. Kita sudah ada komunikasi dengan beberapa partai politik. Pertama dinDemokrat, kemudian PKB dan PDI Perjuangan. Disamping itu juga ada partai Golkar sebagai tempat saya bernaung saat ini,”jelasnya.

Dia berharap dibeberapa partai yang akan didaftarkan, tentu nantinya bisa mempunyai banyak kesamaan berbagai pandangan untuk mengusung dirinya bisa menjadi bakal calon Kepala Daerah Kabupaten Katingan periode 2024-2029 yang akan datang. Sebab proses pendaftaran di KPU Katingan akan dilaksanakan pada Agustus 2024.

Nanang Suriansyah yang juga Ketua DPD Golkar Katingan saat ini terpilih kembali menjadi anggota Legislatif. Terkait aturan jika sudah resmi ditetapkan KPU sebagai bakal calon Kepala Daerah, maka harus mundur dari jabatan anggota Legislatif ?.

“Untuk sementara ini aturannya seperti itu. Artinya apabila sudah dilantik nanti wajib mengundurkan diri. Terkait aturan itu kita harus siap bersedia untuk mundur dari jabatan sebagai Legislatif. Kalau tidak mundur, berarti tidak memenuhi syarat sebagai calon nantinya,” tegas Nanang Suriansyah.

Dia mengatakan keinginannya maju sebagai bakal calon Kepala Daerah adalah ingin berbuat baik untuk Kabupaten Katingan dalam rangka mensejahterakan masyarakat. Bahkan sudah banyak mempunyai pengalaman saat menjabat di DPRD kurang lebih 10 tahun.

Lanjutnya bahwa potensi-potensi di Kabupaten Katingan sangat banyak sekali untuk dikembangkan. Sehingga bagaimana inovasi dari Pimpinan Daerah dalam rangka menggali Sumber Daya Alam maupun Sumber Daya Manusia yang ada menjadi lebih baik.

“Prioritas utama yang kita lihat saat ini terutama di bidang Infrastrukur jalan di wilayah selatan sampai saat ini masih terisolir. Artinya belum terbuka sampai ke arah muara, terutama wilayah Katingan Kuala. Sedangkan disana banyak potensi yang sedang kita kembangkan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama dari sektor Pertanian dan Perikanan,”ungkapnya.

Sementara, Ketua DPC Demokrat Kabupaten Katingan Muhammad Efendi, mengatakan mekanisme yang ada bahwa partai demokrat terakhir penutupan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Katingan adalah tanggal 31 Mei 2024.

Ada beberapa nama yang sudah melakukan pengambilan berkas pendaftaran dan yang sudah melakukan penyerahan berkas nama Thoeseng TT Asang, Suhaimi, Empas S Umar, dan Nanang Suriansyah.

“Dari hasil pendaftaran bakal calon ini nantinya akan kita proses di DPC, kemudian kami menyurati ke DPD untuk mengusulkan nama-nama calon yang sudah terdaftar di DPC Demokrat Kabupaten Katingan,” pungkasnya. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: