Sejumlah Bupati Bikin Gubernur Kalteng Geram

Foto : Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran.

 

BERITAKALTENG.com – Palangka Raya – Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran geram kepada sebagian Pj bupati. Alasannya lantaran tidak hadir dalam Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Alokasi Transfer Ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran 2024 di Istana Isen Mulang, Kota Palangka Raya, Jumat (1/12/2023).

“Ini Bupati Murung Raya ini siapa ini. Saya aneh, melawan perintah presiden, kami mau manangani inflasi. Kemarin sudah saya sampaikan apabila ada bupati dan walikota menolak, maka kami bekerjasama dengan Kepolisian dan TNI juga Kejaksaan,” tegas gubernur.

Dia juga bakal meyampaikan kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI untuk mengevaluasi kinerja Pj bupati yang tidak hadir dan tidak mengikuti perintah gubernur maupun presiden.

“Bupati tidak hadir tidak apa-apa, saya akan melaporkan nanti ke Mendagri untuk melakukan evaluasi atas kinerja bupati. Ini melawan presiden, bukan melawan gubernur,” cetus Sugianto.

“Dulu Bupati Kapuas juga, melawan perintah presiden, ini bukan perintah Gubernur, dan kita laporkan ke Kapolda juga Danrem, bahwa Bupatinya tidak mau hadir dan akhirnya datang, mungkin Bupatinya takut dengan Kejaksaan dan Kepolisian dari pada takut dengan gubernur,” pungkasnya. (da)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: