FOTO : Suasana Kejuaraan Bulu Tangkis Di GOR liting Kasongan, usai dibuka secara resmi Pj Bupati Katingan melalui Camat Katingan Hilir Dony Merianto

Organisasi Garuda Katingan Gelar Kejuaraan Bulu Tangkis

BERITAKALTENG.com – KASONGAN – Organisasi Gerakan Remaja Dan Pemuda (Garuda) Kabupaten Katingan Gelar Kejuaraan Bulu Tangkis Garuda Katingan Cup I Tahun 2023, tanggal 10-13 November 2023.

Giat dalam Rangka Hari Sumpah Pemuda tersebut dibuka secara resmi Penjabat (Pj) Bupati Katingan Saiful, melalui Camat Katingan Hilir Dony Merianto, di GOR Tumbang Liting Jumat 10 November 2023 malam. Turut hadir dari Disbudparpora Katingan, Bank Kalteng Cabang Kasongan dan dihadiri dari 68 peserta atau atlet olahraga Bulu Tangkis.

“Saya selaku Penjabat Bupati Katingan menyambut baik kegiatan ini. Melalui kejuaraan ini mari kita jadikan momentum pembinaan mentalitas generasi muda yang bebas dari pengaruh narkoba dan pergaulan bebas, karena pemuda harus mampu memberikan kontribusi positif akan permasalahan itu. Saya juga berharap kegiatan ini mampu mengembangkan budaya hidup sehat, melalui gerakan gemar berolahraga,”jelas Camat Katingan Hilir Dony Merianto, saat membaca sambutan tertulis Pj Bupati Katingan Saiful.

Menurutnya, tujuan pelaksanaan pertandingan ini merupakan upaya bersama dalam meningkatkan kualitas dunia olahraga, khususnya kualitas atlet-atlet Bulu Tangkis di Kabupaten Katingan. Diharapkan dengan adanya kejuaraan tersebut akan muncul tim-tim atau pemain berkualitas yang dapat mengharumkan nama daerah Kabupaten Katingan dalam event yang lebih tinggi lagi.

FOTO : Camat Katingan Hilir Dony Merianto, bersama Ketua Garuda Katingan Khairul Saleh dan semua atlet bulu tangkis foto bersama.

 

“Atas nama pribadi, pemerintah daerah dan seluruh masyarakat katingan menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada penggiat kejuaraan bulu tangkis. Saya yakin, keikutsertaan seluruh pemain ini tidak saja meningkatkan gengsi event ini, namun juga akan dapat memacu prestasi para pemain lokal,”pungkasnya.

Ketua Panitia Kejuaraan Bulu Tangkis Garuda Cup I Tahun 2023, Khairul Saleh, mengatakan tujuan kejuaraan bulu tangkis ini adalah untuk pengaktualisasian diri dalam proses pengembangan potensi para pemuda dalam bidang olahraga. Selain itu, untuk memotivasi masyarakat untuk terus berkreatifitas melalui kegiatan olahraga bulu tangkis, serta mengembangkan prestasi olahraga bulu tangkis di kalangan masyarakat umum serta menjalin persaudaraan antar atlet bulu tangkis di Kabupaten Katingan.

“Saya mengucapkan terima kasih atas kerja keras dan loyalitas panitia pelaksana untuk mensukseskan kegiatan ini. dan juga para donator dari instansi terkait yang ikut berpartisipasi dan mendukung pelaksanaan kegiatan ini,” jelasnya.

Dia menambahkan bahwa bagi peserta yang meraih juara I akan diberikan tropi dan uang pembinaan Rp. 2,5 Juta, Juara II mendapatkan tropi dan uang pembinaan Rp. 1,5 Juta serta Juara III mendapatkan tropi dan uang pembinaan Rp. 1 Juta. “Kami harapkan kegiatan ini bisa berjalan aman dan sukses dari awal hingga akhir kegiatan. Semoga Kejuaraan Seperti ini dapat kami program kan setiap tahunnya,” pungkasnya.
(AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: