Foto : Sekretaris DPW IWO Kalteng, Deni Liwan, mengungkapkan bahwa kepengurusan DPW IWO Kalteng akan segera disegarkan setelah lama vakum.

Sempat Vakum, Kepengurusan DPW IWO Kalteng Siap Dibentuk Kembali

Foto : Sekretaris DPW IWO Kalteng, Deni Liwan, mengungkapkan bahwa kepengurusan DPW IWO Kalteng akan segera disegarkan setelah lama vakum.

Beritakalteng.com, BUNTOK – Sempat vakum sejak tahun 2019 lalu, kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Kalimantan Tengah siap dibentuk kembali.

Kabar menggembirakan bagi insan pers di Kalteng ini, disampaikan oleh Deni Liwan, salah satu wartawan media daring yang berbasis di Kalimantan Selatan tersebut, kepada awak media ini, Jumat (22/4/2022).

Diakui oleh pria yang sejak tahun 2017 lalu menjabat sebagai Sekretaris IWO Kalteng itu, bahwa saat ini dirinya sudah menerima mandat pembentukkan kembali kepengurusan organisasi yang kini sudah ada di hampir 34 provinsi di seluruh Indonesia.

“Saya sudah menerima mandat dari DPP IWO itu sejak pertengahan bulan ini, rencananya dalam waktu dekat saya dengan beberapa kawan wartawan lainnya, akan segera melaksanakan rapat prematur pembentukan kepengurusan IWO Kalteng yang baru secepatnya,” akui Deni.

Dilanjutkan oleh pria yang sudah menjadi jurnalis sejak tahun 2008 itu, selain beberapa kawan jurnalis yang pernah tergabung di IWO, peluang juga terbuka bagi siapa saja yang ingin dan berminat menjadi pengurus IWO untuk bergabung ikut dalam rapat ini nantinya.

“Tidak hanya kawan-kawan yang pernah bergabung di IWO saja, rapat pembentukkan pengurus ini juga kita akan buka seluas-luasnya kepada seluruh teman-teman jurnalis yang berminat bergabung dengan IWO,” ucapnya mengakhiri.(Sebastian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: