Aspirasi Masyarakat Barito Timur Harus Diperhatikan

Foto : Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Barito Timur (Bartim), Ariantho S Muller

Beritakalteng.com, TAMIANG LAYANG- Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Barito Timur (Bartim), Ariantho S Muller mengatakan agar pemerintah kabupaten dapat mengedepankan suara rakyat yang telah disampaikan melalui Musrenbang di tiap-tiap Kecamatan.

Dirinya berharap, agar dari beberapa usulan di Musrenbang nantinya bisa terakomodir dengan baik, karena usulan Musrenbang itu menjadi usulan yang sangat prioritaskan.

“Khususnya di 101 desa masih banyak yang ingin mengusulkan pembangunan infrastruktur jalan, karena masih banyak jalan yang belum diperbaiki atau diaspal,” katanya, Senin (2/3).

Ia berharap agar masyarakat di Barito Timur ini tetap bersabar sampai menunggu dari benerapa usulan tersebut bisa terakomodir di tahun 2021 nanti.

“Semoga usulan masyarakat Barito Timur di tahun 2020 ini, bisa terlaksana di tahun 2021 nanti semoga saja,” jelas Ariantho.(ag)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: