Pemilu 2019, Puluhan Petugas Jatuh Sakit dan 4 Meninggal Dunia

BeritaKalteng.com, PALANGKA RAYA – Ketua KPU Kalteng Harmain Ibrohim saat didampingi oleh Ketua Bawaslu Kalteng Satriadi, kepada sejumlah awak media menyebutkan, selama pelaksanaan pemilu 2019 di Kalteng, ternyata ada sejumlah petugas KPPS PPK dan KPU yang jatuh sakit, bahkan sampai ada pula yang meninggal dunia.

“Kami sampaikan, ada 70 orang petugas  yang sakit, yangmana didominasi oleh petugas KPPS dan PPK. Bahkan, ada pula komisioner KPU Barito Selatan (Barsel) sakit, yang saat itu sedang melaksanakan rapat pleno rekapitulasi di tingkat kabupaten, dan langsung dilarikan ke ugd. Sekarang kondisi kesehatannya sudah berangsur membaik, namun masih perlu istirahat.”

“Sedangkan untuk jumlah petugas yang meninggal, ada 4 orang, yang semuanya adalah petugas KPPS,” terang Harmain, kepada sejumlah awak media, Minggu (05/05) siang ini.

Ketua KPU Kalteng ini juga mengatakan, untuk yang meninggal dunia sudah dilaporkan dan diajukan ke KPU RI. Yangmana, rencananya masing-masing petugas yang meninggal dunia, akan menerima santunan sebesar 36 juta rupiah. Sedangkan, untuk petugas yang sakit, akan diverifikasi, sesuai dengan jenis sakitnya apa saja.

“Santunan akan diberikan dari KPU RI, dan sudah diajukan ke Kementrian Keuangan RI dan sudah disetujui. Penyebab kematian, macam-macam rata-rata mungkin semula ada penyakit lainnya, dan faktor lalu kelelahan,” ujarnya kembali menerangkan.

Ia juga menuturkan, yang jelas apa yang dilakukan oleh pihak KPU dan Bawaslu Kalteng, adalah sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

“Kenapa tahapannnya ada lima?, ada 5 (lima) pemilhan?, itu ketentuan dari perundang-undangan. Ini merupakan bagian dari apa yang kami lakukan, begitu,” tutupnya.(YS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *