KPU Kota Didistribusikan Logistik ke 894 TPS 

BeritaKalteng.com, PALANGKA RAYA-Tinggal menghitung jam saja, pemilihan umum (Pemilu) serentak 2019 sudah di depan mata, yakni digelar tepat pada Rabu 17 April 2019 ini.

Seiring dengan itu Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya, pada Selasa (16/4) sudah mulai mendistribusikan logistik keperluan Pemilu tersebut ke PPK yang kemudian diteruskan ke PPS hingga ke semua TPS.

“Hari ini kita salurkan logistik keperluan Pemilu untuk lima kecamatan, yaitu Kecamatan Pahandut, Kecamatan Jekan Raya, Kecamatan Bukit Batu, Kecamatan Rakumpit dan Kecamatan Sebangau,”ungkap Ketua Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya, Ngismatul Choiriyah, usai acara pelepasan logistik di halaman kantor KPU Kota Palangka Raya.

Disebutkan, logistik tersebut berupa surat suara, kotak suara, tinta, bantalan dan paku serta logistik keperluan hari pencoblosan.

“Logistik disalurkan untuk 894 TPS, dimana masing- masing TPS didistribusikan lima kotak suara maupun lima buah bilik suara lengkap dengan surat suara, tinta, bantalan dan paku serta logistik pendukung,”jelasnya.

Sementara untuk mengantisipasi cuaca yang bisa saja tidak bersahabat atau pendistribusian logistik di TPS yang harus melalui jalur sungai, maka pihaknya kata Ngismatul telah melakukan pengepakan.Seperti penutup logistik yang dilapisi dengan pelindung plastik.

“Telah kami persiapkan serta diantisipasi guna memastikan logistik yang didistribusikan dapat berjalan lancar,”ujarnya.

Ngismatul pun berharap, dalam pemilu 2019 ini masyarakat dapat berpartisipasi aktif untuk memberikan hak pilihnya. Dengan begitu target 77,5 persen partisipasi pemilih di Kota Palangka Raya bisa tercapai.

Acara pelepasan keberangkatan logistik pemilu itu sendiri secara simbolis dilakukan langsung oleh Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin, bersama dengan wakilnya Hj Umi Mastikah, serta Kapolres Palangka Raya, AKBP Timbul R Siregar maupun Dandim 1O16 Palangka Raya, Letkol Czi Chandra Adibrata.

Pelepasan logistik juga dihadiri para komisioner KPU maupun Bawaslu Kota Palangka Raya, serta unsur terkait lainnya.(Ist)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: