SAMPIT, Gerakkalteng.com- Ketua Komisi III DPRD Kotim, Rimbun ST hari ini bertolak ke beberapa desa yang terletak di Kecamatan Cempaga Hulu. Hal ini dilakukan guna menyerap aspirasi masyarakat.
“Saya masih dalam perjalanan, hari ini rencananya ke Desa Ubar Mandiri terdahulu, setelah itu kalau sempat ke Desa Tumbang Koling dan Desa Selucing, selain ajang silaturahmi, ini juga sudah tugas kami di DPRD untik menyerap aspirasi masyarakat,” Ungkap Rimbun, Rabu (18/7).
Ketua DPC Partai PDI Perjuangan Kotim in juga menjelaskan, kenapa dirinya mengunjungi tiga desa yang terletak di dataran rendah, Kecamatan Cempaga Hulu ini, karena desa ini setiap musim Penghujan selalu diterpa musibah banjir.
“Kita ingin melihat kondisi dilapangan, dan juga mendengarkan keluhan mereka selama ini, baik itu pasca musibah dan perhatian pemerintah selama ini, tiga desa ini termasuk rawan bencana banjir,” Timpalnya.
Bahkan menurutnya, pembangunan di wilayah Cempaga Hulu sejauh ini memang masih tergolong sangat kurang perhatian serius dari pemerintah daerah. Namun dirinya menginginkan ada perubahan kedepannya.
“Cempaga Hulu memang kecamatan yang muda, untuk itu perlu perhatian khusus juga dari pemerintah daerah, kamipun selama ini terus mendorong hal ini, mudahan kedepannya semakin membaik,” Tutupnya.
Rimbun berencana akan melakukan reses perorangan ini selama beberapa hari kedepannya untuk wilayah hulu, setelah itu berlanjut ke desa-desa Kecamatan Kota Besi dan Telawang.(So)