Hari Ketiga Pelaksanaan Musrenbang Digelar Kecamatan Dusun Tengah

Foto :Kegiatan Musrenbang Kecamatan Dusun Tengah yang dihadiri sejumlah pejabat.

Beritakalteng.com – Tamiang Layang – Kecamatan Dusun Tengah laksanakan agenda Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) pada hari ketiga pelaksanaan Musrenbang Kecamatan di Kabupaten Barito Timur. Rabu (7/2/2024).

Pada saat pembukaan Camat Dusun Tengah, Prismayandi menyampaikan gambaran secara umum kondisi 7 desa 1 kelurahan di wilayah Kecamatan Dusun Tengah.

Camat murah senyum ini mengatakan, berdasarkan data dari indeks desa membangun (IDM) diketahui ada tiga desa maju, 3 desa berkembang dan 1 desa tertinggal di wilayah Kecamatan Dusun Tengah.

“Desa maju tersebut adalah Desa Rodok, desa Saing, dan Ampah II. Kemudian desa berkembang yaitu desa Sumber Garunggung dan Putai, sedangkan desa tertinggal yaitu desa Muara Awang,” kata Camat Dusun Tengah, Prisma.

Dalam kata sambutan Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan yang dibacakan Asisten II Amrullah menekankan, pentingnya keterlibatan berbagai unsur, termasuk Dinas, Badan, Unit, Satuan Kerja Kabupaten Barito Timur dalam Musrenbang Kecamatan tahun 2024.

“Tujuannya adalah agar prioritas pembangunan dapat ditetapkan secara akurat sesuai dengan kebutuhan dan ketersediaan keuangan daerah,” jelasnya.

Orang nomor satu di Kabupaten Barito Timur ini berharap, dapat bersama-sama merumuskan usulan yang dapat mempercepat pencapaian tema pembangunan tersebut.

“Kami berharap Musrenbang Kecamatan Dusun Tengah tahun 2024 menjadi wadah yang bermanfaat untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat, seiring perjalanan menuju Gumi Jari Janang Kalalawah,” jelasnya.

Menurut informasi, berdasarkan hasil musrenbang desa, kelurahan di wilayah Kecamatan Dusun Tengah ini mengusulkan sebanyak 161 usulan masyarakat.

“161 usulan tersebut masih dominasi pembangunan bidang infrastruktur, seperti jalan, saluran irigasi, pagar sekolah, siring jalan dan lain sebagainya,” demikian. (ags)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: