Berfoto bersama pengurus partai PKB Katingan bersama dengan pengurus partai PKS Katingan.

Ketua DPC PKB Dan PKS Katingan Tunjukan Kedekatan, Siap Menangkan Pasangan A-MIN Pada Pemilu 2024

KASONGAN – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Katingan Sufian, S.Sos,  secara tegas mengatakan bahwa sangat mendukung deklarasi Anies R. Baswedan dan A. Muhaimin Iskandar (A-MIN) selaku Bakal Calon Presiden (Bacapres) dan Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres).

Dijelaskan Supian, pada hari sabtu 2 September 2023 yang lalu bertempat di Hotel Majapahit, Surabaya, telah dilaksanakan Deklarasi A-MIN, yaitu Deklarasi Anies R. Baswedan dan A. Muhaimin Iskandar selaku Bacapres dan Bacawapres pada PEMILU tahun 2024 dari Koalisi Perubahan.

“Adapun anggota koalisi perubahan terdiri dari Partai Nasional Demokrat (NASDEM), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB),”Sebut Sufian.

Dengan dilaksanakannya deklarasi perubahan yang telah diputuskan oleh masing-masing DPP untuk tim pemenangan A-MIN pada pemilu tahun 2024 mendatang, ketua DPC PKB Katingan bersama dengan pengurus partai DPC PKS Katingan menunjukan kedekatan.

Kedekatan kedua ketua partai di Kabupaten Katingan ini terlihat saat pelaksanaan kegiatan deklarasi pemilu damai tahun 2024 yang dilaksanakan oleh Polres Katingan di aula kantor BKAD Kabupaten Katingan, selasa (5/9/2023).

“Tentu kerjasama antara pengurus partai harus dekat, mengingat deklarasi A-MIN partai PKS juga turut serta pada koalisi perubahan,”Pungkasnya.

“Kebersamaan yang kita tunjukan ini adalah sebagai pernyataan sikap bahwa kami siap untuk melaksanakan keputusan dari masing-masing DPP partai masing-masing, yaitu untuk pemenangan pasangan A-MIN di Kabupaten Katingan,”Tegas Ketua DPC PKB Katingan.

Lebih lanjut Sufian menyatakan bahwa PKB Katingan siap untuk merebut suara di Kabupaten Katingan untuk pasangan A-MIN, hal ini tidak terlepas dari prestasi PKB selama.

“Kami tentu siap untuk memenangkan pasangan A-MIN, mengingat kami PKB Katingan merupakan partai dengan perolehan suara terbesar ketiga yang artinya ini menunjukan bahwa PKB di Katingan memiliki akar yang kuat sebagai basis pemanangan,”Imbuhnya.

Ketua DPC PKB ini juga berharap, melalui deklarasi yang telah diikhtiarkan dengan pencalonan pasangan A-MIN akan memberikan perbaikan dan perubahan yang semakin baik untuk Indonesia.

(yd)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: