Tim AMIN Kalteng Nobar Debat Perdana Capres dan Cawapres

PALANGKARAYA – Sebagai wujud rasa senang menyambut pemilu 2024 mendatang. tim pemenangan Paslon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) Kalteng menggelar kegiatan Nonton Bareng (Nobar), Selasa (12/12/2023) malam.

Ketua Tim Pemenangan AMIN di Kalteng Faridawaty Darlan Atjeh menyampaikan, dalam kegiatan Nobar Debat Capers dan Cawapers pihaknya bisa mendengarkan langsung gagasan-gagasan calon yang akan didukung. 

“penting untuk bisa memahami gagasan-gagasan besar ketiga calon pemimpin bangsa. nonton debat capres-cawapres ini menunjukkan bahwa pendukung AMIN adalah pendukung politik yang gembira,” kata Faridawaty

Ketua DPW Partai NasDem Kalteng ini kembali menyampaikan bahwa yang dimaksud dengan pendukung politik yang gembira yakni pendukung politik yang tidak marah-marah, politik yang tidak menjual ketakutan, tetapi politik yang ramah, yang santun, dalam kebersamaan.

Nobar diselenggarakan dengan suasana santai. Dimana para penonton hadir sembari menikmati santapan makan malam.(a2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: