Foto: Wakil Rektor UPR bidang Akademik Prof. Salampak Dohong, MS., yang juga selaku Ketua Pusat UTBK UPR.

Tahun 2021, Sebanyak 4.405 Peserta Ikuti UTBK SBMPTN di UPR

 

Foto: Wakil Rektor UPR bidang Akademik Prof. Salampak Dohong, MS., yang juga selaku Ketua Pusat UTBK UPR.

Beritakalteng.com, PALANGKA RAYA – Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Tahun 2021 di Universitas Palangka Raya (UPR) berdasarkan data dari Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), akan diikuti 4.405 peserta.

Seperti yang disampaikan Wakil Rektor Universitas Palangka Raya (UPR) Bidang Akademik Prof. Salampak Dohong, MS., menyampaikan bahwa jumlah peserta UTBK-SBMPTN Tahun 2021 di UPR, terdiri atas 3 (tiga) kelompok, yakni untuk peserta ujian kelompok SAINTEK ada sebanyak 1.536 peserta.

Kemudian, peserta ujian kelompok SOSHUM ada sebanyak 2.210 peserta, dan ujian kelompok Campuran ada sebanyak 659 peserta.

pelaksanaan UTBK-SBMPTN Tahun tahun 2021, terbagi kedalam 2 Gelombang, yakni Gelombang pertama dilaksanakan tanggal 12 hingga 18 April 2021, kemudian Gelombang II akan dilaksanakan tanggal 26 April hingga 1 Mei 2021 mendatang,” kata Salampak Dohong, selasa (6/4/2021)

Dijelaskanya kembali, pelaksanaan UTBK-SBMPTN di UPR terbagi atas 26 sesi, dengan kapasitas 205 kursi setiap sesinya pada 11 lokasi yang masih berada di lingkungan UPR.

Mengingat sampai sekarang ini wabah pandemi Covid-19 masih berlangsung di wilayah Kota Palangka Raya, pihak panitia penyelenggara UTBK-SBMPTN di UPR,  terus berkoordinasi bersama Tim Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya.

Dengan harapan, saat pelaksanaan UTBK-SBMPTN dapat berjalan dengan tetap mengedepankan penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) peyncegahan Covid-19 secara ketat.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: