FOTO :

Puluhan Eks Karyawan dan SPSI Lakukan Aksi Damai 

FOTO : Puluhan karyawan Eks salah satu perusahaan di Barito Timur (Bartim)  dan DPC Federasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSP KEP-SPSI) melakukan aksi damai di gedung DPRD Kabupaten Barito, Senin (19/10/2020)

Beritakalteng.com, TAMIANG LAYANG – Puluhan karyawan Eks salah satu perusahaan di Barito Timur (Bartim)  dan DPC Federasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSP KEP-SPSI) melakukan aksi damai di gedung DPRD Kabupaten Barito, Senin (19/10/2020)

Selaku koordinator aksi, Rama Yudi menyampaikan, aksi tersebut meminta kepada DPRD Kabupaten Barito Timur Selaku wakil rakyat agar ikut menyelesaikan permasalah demi permasalahan ketenagakerjaan sehingga berjalan sesuai dengan undang- undang berlaku.

“Kita lihat masih banyak kesewenangan dan ketidakadilan yang dilakukan dari pihak pengusaha atau perusahaan terhadap para pekerja di Kabupaten Barito Timur terutama masalah gajih upah atau pesangon apabila dilakukan PHK masal,” ujar Rama.

Adapun tuntutan yang disampaikan ke DPRD Bartim, pertama masih ada perusahaan yang membayar upah karyawan dibawah UMK Barito Timur serta tidak membayar upah lembur sesuai aturan dan perundangan-undangan yang berlaku.

kedua, masalah perusahaan yang melakukan pemutusan hubungan kerja atau PHK secara sepihak tanpa kesalahan pekerja dan tidak mau memberikan pesangon sesuai dengan ketentuan perundangan- undang yang berlaku.

ketiga, masalah 37 orang Karyawan diperusahaan tersebut yang menuntut hak mereka yaitu gajih atau kekurangan bayar periode bulan September 2020 yang mana mereka telah di PHK oleh pihak manajemen tidak mau membayarkan hak-hak para pekerja tersebut.

“terakhir, masalah Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Barito Timur yang menurut pengunjuk rasa, selama ini yg tidak serius dalam menangani masalah ketanagakerjaan yang ada di Kabupaten Barito Timur,” pungkasnya.

Dalam aksi unjuk rasa damai dan penyampaian aspirasi tersebut langsung dikawal oleh personil dari polres Barito Timur.(ag)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *