FOTO : Tim Dosen Fakultas Teknik UPR, beserta mahasiswa Jurusan Teknik Sipil dan Teknik Arsitektur UPR, saat melakukan sosialisasi hasil inovasi teknologi RPS, kepada warga RT.01/RW, Kelurahan Pahandut Seberang, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya.

Karya Hasil Inovasi RPS Fakultas Teknik UPR Disosialisasikan ke Warga Pahandut Seberang

FOTO : Tim Dosen Fakultas Teknik UPR, beserta mahasiswa Jurusan Teknik Sipil dan Teknik Arsitektur UPR, saat melakukan sosialisasi hasil inovasi teknologi RPS, kepada warga RT.01/RW, Kelurahan Pahandut Seberang, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya.

Beritakalteng.com, PALANGKA RAYA – Sebagai tindaklanjut implementasi hasil karya inovasi, dari Tim Dosen Fakultas Teknik UPR bersama mahasiswa Jurusan Teknik Sipil dan Jurusan Teknik Arsitektur, yakni Repeated Processing Septictank (RPS).

Maka, Tim RPS Fakultas Teknik UPR pun melakukan sosialisasi, terkait proses pembuatan dan pemasangan RPS, kepada masyarakat yang berada di sepanjang bantaran Sungai Kahayan, tepatnya kepada warga di wilayah RT.01/RW.01, Kelurahan Pahandut Seberang, Kota Palangka Raya.

Hal ini seperti disampaikan oleh Ketua Laboratorium Hidrologi Hidrolika Fakultas Teknik UPR, Dwi Anung Nindito mengatakan bahwa Repeated Processing Septictank atau RPS, merupakan inovasi septictank, bagi rumah panggung di tepian sungai (daerah spesifik, red).

“Inovasi ini bisa diterapkan di berbagai permukiman, khususnya di daerah spesifik lainnya, seperti daerah bantaran sungai, daerah rawa, pasang surut serta daerah dengan muka air tanah yang tinggi,” Terang Anung, Senin (12/10/2020).

Lebih lanjut, Anung juga mengatakan, kegiatan sosialisasi karya hasil inovasi RPS kepada masyarakat, tak lain dimaksudkan, dalam rangka mewujudkan Tri Darma Perguruan Tinggi, diantaranya Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian.

“Kegiatan ini juga bertujuan memberikan solusi, pengetahuan dan kesadaran, tentang pentingnya membuat septictank, yang merupakan kelengkapan fasilitas jamban untuk mengolah tinja,” Ujar Anung menambahkan.

Sekedar untuk diketahui pula, saat sosialisasi pembuatan dan pemasangan RPS, nampak warga setempat sangat berantusias menerima kehadiran Tim Dosen Fakultas Teknik, beserta Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil dan Teknik Arsitektur UPR.

Materi sosialisasi, terdiri dari cara membuat dan memasang RPS. Yangmana harapannya, masyarakat bisa memahami akan pentingnya RPS, terutama bagi jamban di rumah panggung tepi sungai. Serta, masyarakat dapat membuat dan memasang sendiri RPS di rumah mereka.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: