
Beritakalteng.com, TAMIANG LAYANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, H. Cilikman meminta kepada semua masyarakat Barito Timur untuk semangatkan budaya Gotong Royong.
“Dari zaman dulu gotong royong sudah menjadi kebiasaan masyarakat. Oleh karena itu, mari ringankan tangan membantu dan berkerja sama dalam berbagai hal kebaikan,” ucap Cilikman Kamis (6/8/2020).
Dirinya berpesan khususnya pada kalangan muda jaman sekarang, jangan hanya sibuk di dunianya sendiri.
“Ayo pemuda harus menjadi garda terdepan. Malu, Kalu orang tua yang banyak berkerja sedangkan anak-anak mudanya malas-malasan,” katanya.
Tanamkanlah sifat-sifat ringan tangan terhadap semua kegiatan sosial. Budayakan sifat malu, malu kalau orang tua kita berkerja.
“Mengharapkan agar setiap desa dan kelurahan, agar selalu menanamkan budaya. Khususnya bagi para pemuda, yang harus menjadi garda terdepat dalam setiap kegiatan,” pungkasnya.(ag)