FOTO :

Pemda Katingan Gelar Rapat Soal Produksi Beras

FOTO : Pemerintah kabupaten Katingan menggelar rapat pembahasan terkait produksi beras, senin (20/1/2020) kemarin di aula bappelitbang Kasongan.

Beritakalteng.com, KASONGAN – Pemerintah kabupaten Katingan menggelar rapat pembahasan terkait produksi beras, senin (20/1/2020) kemarin di aula bappelitbang Kasongan.

Rapat dipimpin oleh Sekda Katingan Nikodemus, serta didampingi Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, Yosy dan Kepala Bappeliitbang Wim Ngantung.

Sementara peserta rapat terdiri dari beberapa kepala organisasi perangkat daerah termasuk para camat se Katingan dan juga beberapa kepala desa.

Dalam kesempatan ini semua camat dan sejumlah kepala OPD menyampaikan terkait kondisi pertanian di wilayahnya masing-masing, terutama luasan areal sawah, produksi padi, dan juga sistim penjualan.

Dari hasil pemaparan para camat, Sekda Nikodemus mengatakan bahwa diwilayah kecamatan katingan kuala meruakan penghasil padi terbesar di wilayah katingan. “Di wilayah kecamatan katingan kuala dalam kurun waktu saru tahun bisa dua kali panen,”ujar Nikodemus.

Sedangkan di wilayah kecamatan lainnya umumnya menanam padi ladang umur 6 bulan dengan panen hanya sekali dalam setahun.

Menurut Sekda Katingan, Nikodemus, wilayah Kabupaten Katingan sejauh ini merupakan penghasil padi terbesar ketiga se Provinsi Kalimantan Tengah setelah Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau.

Sekda Nikodemus menuturkan, rapat ini juga membahas terkait kesiapan Katingan untuk memenuhi kebutuhan beras jika Ibu Kota Indonesia yang baru yakni Kalimantan Timur.

“Jadi selama ini Katingan selalu surplus beras sehingga tidak heran kalau kita berada diurutan tiga besar daerah penghasil padi terbesar di Kalteng ini,” imbuh Sekda Nikodemus.(ri/a2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: