Dilantik, KNPI Kalteng Siap Dorong Pembangunan Daerah

BeritaKalteng.com, PALANGKA RAYA – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan kegiatan Pelantikan Pengurus DPD periode 2018 – 2021 dan Rapat Kerja Daerah (Rakerda), di aula Batang Garing, Minggu (28/04) pagi ini.

Tampak hadir dalam kegiatan ini, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (Ketum DPP) KNPI Noer Fajrieansyah didampingi Sekretaris Jendral (Sekjen) KNPI Pusat Addin Jauharuddin, Ketua DPD KNPI Kalteng Rahmad Handoko, Ketua KNPI Kalsel, perwakilan pengurus KNPI kabupaten atau kota se Kalteng, perwakilan SOPD dan Fokompinda Provinsi beserta para tamu undangan lainnya.

Ketua DPP KNPI Noer Fajrieansyah menyampaikan,  bahwa KNPI adalah mitra strategis pemerintah, mau tidak mau, suka tidak suka, KNPI harus bisa menjalin dan menjaga kerjasama kemitraan dengan pemerintah. Karena, di dalam KNPI terdapat organisasi-organisasi kepemudaan, yang memang memiliki kepentingan besar, untuk mendorong pembangunan daerah.

“Jadikanlah KNPI sebagai mitra, untuk membangun daerah, terlebih khususnya Kalteng. Saya juga mengajak, khususnya kelompok Cipayung agar dapat menginisiasi sebuah tema, mengenai revolusi industri 4.0 di Kalteng.”

“Apakah di Kalteng ini sudah siap menghadapi revolusi industri 4.0, dan harapannya ini dapat dilakukan oleh pengurus KNPI Kalteng yang baru dilantik, bersama-sama dengan kelompok Cipayung dan OKP lainnya untuk memfasilitasi kegiatan tersebut,” pesan Ketum  DPP KNPI.

Pada kegiatan ini, Ketum DPP KNPI Noer Fajrieansyah juga berkesempatan memberikan hadiah berupa buku, hasil tulisannya yang diterbitkan oleh Gramedia, kepada sejumlah perwakilan pengurus DPD KNPI kabupaten kota se Kalteng.

Untuk pelantikan pengurus DPD KNPI Kalteng, periode 2018-2019. Dimana pengurus inti DPD KNPI Kalteng periode 2018-2019, yang dikukuhkan hari ini yakni, Ketua DPD KNPI Kalteng Rahmad Handoko, Sekretaris DPD KNPI Kalteng Norkhalis Ridha, Bendahara DPD KNPI Kalteng Srie Rosmilawati beserta sejumlah jajaran pengurus DPD KNPI Kalteng yang dilantik.

Lebih lanjut Noer Fajrieansyah dalam wawancara media mengingatkan, agar dalam kepengurusan DPD KNPI Kalteng yang dilantik hari ini, untuk bisa lebih beda dari kepengurusan sebelumnya.

Ia juga mengharapkan, melalui KNPI periode ini, dapat membawa isu-isu perubahan, mengingat pengurus dan anggota KNPI diisi kaum muda, yang merupakan agen perubahan.

“Berkenaan dengan KNPI menjadi mitra pemerintah, maksudnya tidak mungkin KNPI bertolak belakang dengan pemerintah, melainkan justru melalui kemitraan KNPI dengan pemerintah lah, maka KNPI turutserta mendorong program-program strategis pemerintah,” terangnya.

Ia juga menambahkan, mengingat keanggotaan KNPI juga diisi oleh berbagai latarbelakang, baik suku agama dan kepentingan, namun tetap saling menjaga kebhinekaan di dalam tubuh KNPI, dan itu harus tetap dijaga oleh KNPI.

Senada dengan hal yang disampaikan oleh Ketum DPP KNPI, Sekjen KNPI Pusat Addin Jauharuddin turut menyampaikan kepada para awak media, untuk masa jabatan 3 (tiga) tahun kedepan kepengurusan wilayah, yakni menitikberatkan pembangunan sumber daya pemuda.

“Ada 2 (dua) kata kuncinya, untuk kepengurusan KNPI Kalteng, yakni pertama melakukan kolaborasi yang sebanyak-banyaknya dengan organisasi dan komunitas pemuda, dan yang kedua melakukan kreasi-kreasi kreatifitas, dalam rangka pembangunan sumber daya manusia (sdm) pemuda Indonesia,” kata Addin.

Lanjut, Ia menerangkan, tantangan paling berat kedepan adalah era industri digital, dimana para pemuda harus  bisa menjadi transmiting, artinya bisa menjadi jembatan hak-hak kepentingan kelompok, pemuda harus bisa berperan menjadi katalisator antara negara dengan masyarakat, dalam berbagai macam kepentingan.

Hal penting lainnya, KNPI diminta untuk memberikan input yang strategis, kepada program-program pemerintah, perihal apa yang paling urgent untuk pengembangan sdm pemuda kedepan.

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Kalteng yang baru dilantik Rahmad Handoko mengatakan, program yang akan dijalankan, dimana salah satunya adalah Rakerda, dengan mengundang seluruh pengurus DPD KNPI kabupaten kota se Kalteng.

Merumuskan hal-hal penting untuk dilaksanakan, di tingkat provinsi hingga di tingkat kabupaten kota. Kemudian, mengingat saat ini menjelang puasa bulan ramadhan, maka harapannya konflik kepentingan paska Pilpres dan Pileg, dapat mereda dan dapat kembali bersatu membangun daerahnya masing-masing.

“Kita juga akan melakukan konsolidasi ke sejumlah daerah, mengingat beberapa kepengurusan di daerah, ada yang sudah berakhir masa jabatannya,” tutur Rahmad.

Berkenaan KNPI Kalteng harus bisa menjadi mitra pemerintah daerah, Rahmad mengatakan, pada prinsipnya KNPI Kalteng tidak mungkin tidak kritis juga terhadap kebijakan pemerintah.

“Kita akan menelaah program-program pemerintah mana yang lebih banyak manfaatnya bagi masyarakat. Tentu, kebijakan yang lebih banyak manfaatnya bagi masyarakat, akan kita dorong, dan harapannya dapat berbagi peran dengan pemerintah, untuk kepentingan masyarakat Kalteng,” tutupnya.(YS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: