Serahkan Pendaftaran ke NasDem, Willy Yoseph Maju Bacalon Gubernur Kalteng

PALANGKARAYA – Maju sebagai Bakal Calon (Bacalon) Gubernur Kalimantan Tengah pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Dr.Ir.Willy Midel Yoseph MM serahkan berkas pendaftaran ke Nasdem, Selasa (07/6/2024).

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Kalteng melalui Tim 9, Syahrudin Durasid menyampaikan, Partai NasDem tentunya membuka seluas-luasnya kesempatan kepada putra dan putri terbaik daerah.

“Berkas yang sudah diserahkan kita sudah terima dan nantinya akan dilanjutkan sesuai dengan teknis dan tahapan yang sudah ditentukan,” kata Syahrudin di Sekretariat DPW Nasdem Kalteng Jl. Adonis Samad Palangkaraya.

Dirinya juga menyampaikan bahwa pada tanggal 9 Juni 2024 nanti akan melakukan rapat pleno yang akan dilaksanakan diluar wilayah Kalimantan Tengah.

Sementara itu, H. Maryono ketika mewakili penyerahan berkas pendaftaran menyampikan permohonan maaf karena Dr.Ir.Willy Midel Yoseph tidak bisa hadir secara langsung.

“Pak Willy sekarang sedang berada di Jepang karena ada tugas sebagai Anggota DPR RI dari Komisi VII. Karena penutupan pendaftaran Nasdem hari ini makanya segera kita mendaftar dan pak Willy sudah berkomunikasi dengan Ibu Faridawaty sebelumnya,” kata H. Maryono.

Menurut Maryono bahwa yang terpenting bagaimana berkas pendaftaran bacalon sudah diserahkan sebelum batas penutupan pendaftaran. Sementara untuk partai lain masih banyak waktu.

Salah satu bentuk keseriusan Willy akan maju pada kontestasi politik Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) lanjutnya menambahkan, akan hadir secara fisik ke partai Nasdem.

Ia menambahkan bahwa pendaftaran tidak hanya dilakukan di partai Nasdem saja, tapi Willy Yoseph juga mendaftar ke partai lain seperti PDI-P, Perindo, PKB, Gerindra.(a2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *