Percepatan Penurunan Kemiskinan Melalui Program Penurunan Biaya Hidup

PALANGKARAYA – Pemerintah Kota Palangkaraya melaksanakan kegiatan konsolidasi program penurunan kemiskinan ekstrem, Selasa (30/01/2024).

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Kota Palangka Raya Drs. H. Sahdin Hasan menyampaikan ada beberapa hal yang menjadi kesepakatan untuk ditindaklanjuti dalam rangka percepatan penurunan kemiskinan

“Antara lain adalah bagaimana program kita untuk menurunkan biaya kehidupannya. Dengan demikian diharapkan dapat mengurangi beban pengeluaran dari masyarakat yang kategori miskin ekstrem yang berjumlahnya 69 warga,”  kata Sahdin di  Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya.

Lanjut Sahdin, ada pula kegiatan yang memberikan penguatan sehingga nanti bisa mandiri, seperti memberikan pelatihan kepada masyarakat.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial H. Riduan mengatakan bahwa presentase data miskin menggambarkan proporsi penduduk yang hidup di bawah garis kemiskinan.

Data ini diperoleh melalui pengumpulan informasi tentang pendapatan atau kondisi kehidupan ekonomi masyarakat.

“Untuk Kota Palangkaraya tahapannya dimulai dengan pendataan, diikuti oleh penataan data. Setelah itu, walikota mengeluarkan Surat Keputusan (SK) yang menetapkan keluarga miskin ekstrim di Kota Palangkaraya berdasarkan kriteria tertentu,” jelasnya.

Adapun dibagi penilaian indikator kemiskinan melibatkan pemantauan dan evaluasi secara terus-menerus. Data pendapatan sebesar 10.000 ribu mungkin menjadi salah satu indikator kemiskinan.

Hasil evaluasi dan verifikasi dapat menghasilkan pembaruan kebijakan atau intervensi yang lebih efektif untuk mengatasi kemiskinan.

“Namun, penting untuk diingat bahwa kemiskinan juga dipengaruhi oleh faktor lain seperti biaya hidup, struktur keluarga, dan distribusi pendapatan,”imbuhnya.

Berdasarkan untuk menanggapi situasi di mana keluarga bertambah dengan kelahiran dua anak dan suami, responsivitas dapat mencakup berbagai aspek.

Pertama, penting untuk memahami perubahan kebutuhan keluarga, termasuk biaya pendidikan, perawatan kesehatan, dan kebutuhan sehari-hari.

“Daya tanggap pemerintah Kota Palangkaraya yang serius terhadap berbagai langkah dan program mencerminkan komitmen untuk mengatasi berbagai permasalahan di wilayah tersebut,” tutupnya.(Ngel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *