Beritakalteng.com, SAMPIT– Wakil Bupati Kotim HM Taufiq Mukri mengharapkan adanya peran aktif dari organisasi masyarakat (ormas). Baik itu yang berlatar belakang sosial, budaya ataupun keagamaan.
“Kami sangat berharap nantinya agar organisasi memiliki komitmen memajukan daerah. Bantu pemerintah daerah dan ke depannya diharapkan dapat bermitra dengan pemerintah daerah,” jelasnya saat menutup kegiatan Musda LMMDDKT di gedung wanita Sampit, Sabtu (3/11/2019) malam.
Untuk itu ujarnya menambahkan, sebaiknya dapat berbuat banyak lagi dalam pembangunan daerah. Apalagi, patut berbangga kini di jajaran Kabinet Indonesia Maju ada keterwakilan putra Dayak yakni Alue Dohong yang terlahir di Kecamatan Antang Kalang menjadi wakil menteri LHK.
Di masa yang akan datang, dirinya juga sangat berharap bahwa ormas ini segera memulai kegiatan untuk menyampaikan program.
“Bukan hanya organisasi dayak saja, akan tetapi organisasi yang ada di Kotim ini juga dapat membantu pemerintah daerah dalam memajukan Bumi Habaring Hurung yang kita cintai ini.(*)