Dimungkinkan Kunjungan Dalam Daerah Diprioritaskan

Beritakalteng.com, PALANGKA RAYA- Kunjungan yang dilakukan oleh anggota DPRD Kalteng tidak menutup kemungkinan akan lebih banyak dilakukan ke dalam daerah ketimbang ke luar daerah.

Seperti yang disampaikan Anggota DPRD Komisi II, Sengkon bahwa berdasarkan hasil kunjungan ke Provinsi Banten belum lama ini, Anggota DPRD Banten lebih banyak melakukan kunjungan kedalam.

“semoga saja teman-teman (anggota DPRD Kalteng.red) yang ada sepemikiran. Tentu dengan kunjungan ke dalam daerah kita lebih dalam lagi menggali perkembangan informasi dan permasalahan dihadapi masyarakat sekitar” kata Sengkon, Jumat (25/10).

Menurutnya kambali, banyak ilmu atau informasi yang didapat dari hasil kunjungan ke Banten. Diantaranya bagaimana menyusun jadwal kerja, reses dan lainnya.

Kader Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kalteng, menginformasikan masih ada alat kelengkapan dewan yang belum tersusun seperti Bandan Kehormatan (BK), dan Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda).

“tentu kunjungan ke luar Daerah tetap dilakukan. Semisal jika dari 10 kali kunjungan, 6 sampai 7 kunjungan dilakukan dalam daerah, sisanya diluar daerah”pungkasnya.(Aa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *