FOTO :

Ini Cara Wabup Kotim Motivasi Belajar Siswa

FOTO : Wakil Bupati Kotawaringin Timur, Hj. Irawati saat kunjungi sekolah.

BERITAKALTENG.com – SAMPIT – Hari pertama pelaksanaan ujian sekolah (US) tingkat sekolah menengah pertama (SMP), Wakil Bupati Kotawaringin Timur, Hj. Irawati adakan kunjungan kerja untuk motivasi peserta didik dan para guru di SMPN 3 Sampit.

“Saya berharap dengan pelaksanaan ujian sekolah ditengah pandemi Covid-19 ini, kita harus tetap semangat dan tetap menjaga Prokes demi kesehatan dan keselamatan siswa,” jelasnya, Jumat (2/4/2021).

Dirinya berharap siswa yang melaksanakan ujian sekolah bisa mendapatkan nilai yang baik.

“Tetap semangat dalam pelaksanaan ujian sekolah sampai selesai,” pesannya.

Kepala Sekolah SMPN 3 Sampit, Siti Hadijah mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan penghargaan kepada Wakil Bupati Kotim, Hj Irawati yang telah meluangkan waktu ditengah kesibukan beliau

“Ini sebagai bukti kepedulian pemimpin terhadap dunia pendidikan,” ujarnya.

Sungguh suatu kehormatan bagi SMPN 3 Sampit dapat dikunjungi beliau.

“Semoga di bawah kepemimpinan beliau dunia pendidikan Kotawaringin Timur semakin maju dan berkah. Semoga pemimpin selalu sehat, diberikan perlindungan, petunjuk untuk selalu bergerak memajukan Kotawaringin Timur,” pungkasnya. (arl/aga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *