Puluhan Warga Desa Sibung Ikuti Penyuluhan Bela Negara Oleh TMMD

Beritakalteng.com, TAMIANG LAYANG – Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19, puluhan warga dan perangkat desa Sibung, Kecamatan Raren Batuah, Kabupaten Barito Timur, mengikuti jalannya penyuluhan bela negara yang diselenggarakan oleh tim satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-109 Kodim 1012 Buntok.

Penyuluhan bela negara yang dilaksanakan di Aula Desa Sibung dengan narasumber dari Badan kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpolinmas) Bartim itu, bertujuan selain untuk menumbuhkan semangat nasionalisme, juga diharapkan mampu membuka wawasan dan pemahaman masyarakat, tentang betapa pentingnya bela negara dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Tujuannya adalah untuk menumbuhkan semangat nasionalisme serta jiwa persatuan dan kesatuan bagi seluruh masyarakat, agar selalu siap membela Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” tutur Dandim 1012 Buntok Letkol Inf. Dwi Tantomo, Jumat (25/9/2020).

Sebab dengan kesatuan dan persatuan negara yang kokoh, maka segala bentuk pembangunan dan kesejahteraan bisa tercapai sesuai dengan harapan.

“Kami bersyukur karena semua kegiatan TMMD selalu mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat, semoga kedepannya semua rencana dan harapan bisa tercapai,” ucap Dandim.(Sebastian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *