FOTO: Wakil Ketua DPRD Kalteng yang juga selaku Ketua DPW Partai NasDem Kalteng, Hj. Faridawaty Darland Atjeh.

Srikandi Dewan Kalteng Ajak Warga Jaga Kondusifitas Proses PILKADA 2020

FOTO : Wakil Ketua DPRD Kalteng Hj. Faridawaty Darland Atjeh.

Beritakalteng.com, PALANGKA RAYA – Kondusifitas pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (PILKADA) di wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) yang seyogyanya akan digelar pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang, bukan hanya menjadi tanggungjawab pemerintah daerah dan aparat penegak hukum saja.

Namun juga, sudah menjadi tanggungjawab dari seluruh komponen masyarakat di Bumi Tambun Bungai ini. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Tengah Hj. Faridawaty Darland Atjeh, saat dibincangi BeritaKalteng.com, melalui pesan WhatsApp pribadinya, Kamis (25/6/2020).

“Saya mengajak, kepada seluruh masyarakat Kalimantan Tengah, untuk bersama-sama menjaga kondisifitas selama berjalannya PILKADA serentak tahun 2020 ini. Jadi, tidak hanya bagi Pemerintah dan aparat penegak hukum saja, tetapi perannan masyarakat sendiri sangat penting didalamnya,” Ucap Ketua DPW Partai NasDem Kalimantan Tengah ini.

Lebih lanjut, Dikatakan Wakil Rakyat dapil Kalteng I, meliputi Kota Palangka Raya, Kabupaten Katingan dan Gunung Mas, setiap orang tentu memiliki pendapat dan pilihan tersendiri dalam memberikan dukungan kepada Pasangan Calon (Paslon).

“Meski dipastikan setiap orang, nantinya akan memiliki perbedaan pendapat dan dukungan, namun jangan lah menjadikan sebagai alasan, untuk menciptakan perpecahan dan membuat situasi Pilkada menjadi tidak kondusif,” Kata Srikandi Dewan Provinsi ini menambahkan.

Oleh sebab itu, Sambung Hj Faridawaty menuturkan, boleh saja berbeda pendapat, pilihan maupun dukungan, tetapi jangan sampai menimbulkan perpecahan yang berdampak pada ketidak kondusifan situasi selama berjalannya Pilkada nantinya.

Dirinya juga menambahkan, siapapun Paslon yang nantinya mendapatkan amanah untuk memimpin Bumi Tambun Bungai dalam kurun waktu 5 tahun kedepan, masyarakat sudah seharusnya memberikan suport kepada Paslon tersebut, demi kemajuan Kalimantan Tengah.

“Yang pasti, siapapun itu yang akan terpilih, maka kita selaku masyarakat, sudah seharusnya memberikan support, demi pembangunan dan kemajuan Kalimantan Tengah. Saya berharap, jangan sampai jalannya pesta Demokrasi di Kalteng, diwarnai ketidak kondusifan. Ayo, mari kita bersama-sama menjaga menciptakan PILKADA serentak tahun 2020 ini, menjadi Pilkada yang berjalan dengan aman dan damai, demi kesuksesan pelaksanaan pesta Demokrasi,” Tutupnya.(YS/a2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: