Foto :

Cegah Covid-19, Dewan Bartim ini Apresiasi Penuh Dedikasi Petugas Medis

Foto : Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Wahyudinnoor

Beritakalteng.com, TAMIANG LAYANG- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Wahyudinnoor memberikan apresiasi dan dukungan penuh kepada seluruh tenaga medis di seluruh Indonesia atas dedikasi dan semangat untuk melawan virus corona atau Covid-19 ini.

“Dan kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh lapisan tenaga medis di penjuru negeri yang menjadi garda terdepan dalam menangani pasien dan wabah virus korona,” ucap Wahyudinnoor, Jumat (24/4/2020).

Dirinya mengatakan, segala bentuk upaya yang telah dilakukan para tenaga medis dalam rangka menangani serta memutus mata rantai dari penyebaran wabah virus corona atau Covid-19 patut mendapat perhatian lebih. 

Maka hendaknya pemerintah lebih memperhatikan lagi keberadaan para tenaga medis dalan upaya menangani masalah tersebut, salah satunya adalah dengan melengkapi Alat Pelindung Diri (APD) para tenaga medis selama melaksanakan tugasnya.

Hal ini dimaksud untuk melindungi serta menjaga keamanan para tenaga medis selama menjalankan tugas. Disamping itu juga dimaksudkan untuk lebih memaksimalkan upaya pencegahan perluasan penyebaran wabah virus corona atau Covid-19 yang sangat mematikan.

Akan tetapi, segala bentuk upaya serta usaha yang dilakukan oleh para tenaga medis tersebut hanya akan menjadi sia-sia jika tidak ada dukungan dari seluruh lapisan masyarakat untuk bisa menerapkan apa yang menjadi imbauan dan larangan dari pemerintah.

“Bagi para tenaga medis sudah mengerahkan seluruh kemampuan mereka untuk menangani masalah tersebut, dan perlu dukungan penuh masyarakat untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona atau Covid-19 ini,” pungkasnya.(ag)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *