Beritakalteng.com – BUNTOK – Kapolres Barito Selatan yang lama, AKBP Wahid Kurniawan, SIK, meninggalkan kesan bahwa semua masyarakat di Bumi Batuah tersebut ramah dan kooperatif.
Dalam sambutannya pada gelaran kenal pamit Kapolres Barsel, di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Jaro Pirarahan Buntok, Kecamatan Dusun Selatan, Selasa (19/11/2019) malam, Wahid mengatakan bahwa selama ini, baik unsur Pemerintah Daerah, DPRD, Forkorpimda dan seluruh masyarakat Barsel sangat koorperatif dalam bersinergi dengan pihaknya.
Dengan baiknya kerjasama antar sektor tersebut, dikatakan pria yang kini menjabat sebagai Wakil Direktur (Wadir) Samapta Nusa Tenggara Barat (NTB) ini, semua masalah bisa diselesaikan dengan mudah.
“Selama ini semua komponen masyarakat di Barsel, mulai dari pemerintahnya, DPRD, TNI dan lainnya, semua bekerjasama dengan baik, saling mendukung. Alhamdulillah, karena kerjasama itulah pula, selama ini masalah-masalah yang kita hadapi selama ini bisa diselesaikan dengan mudah, tidak seperti yang selalu kita khawatirkan,” tuturnya bangga.
Namun demikian, selain berterima kasih, Wahid juga memohon maaf kepada seluruh warga Barsel bila selama ini ada kekhilafan dan salah dalam menjalankan tugasnya sebagai Kapolres Barsel.
“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Barsel, karena telah mendukung kami saat bertugas disini. Demikian pula, apabila ada kesalahan baik disengaja ataupun tidak, selama kami bertugas disini, saya dan keluarga memohon maaf yang sebesar-besarnya,” ucapnya.
Sementara itu, dilain pihak, AKBP Devy Firmansyah, selaku Kapolres yang baru, dalam sambutannya meminta dukungan penuh dari seluruh komponen masyarakat, selama dirinya menjalankan roda kepemimpinan di Mako Polres Barsel kedepannya.
“Kami butuh dukungan dari seluruh masyarakat Barsel, karena keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat, tidak akan mampu diwujudkan apabila tidak didukung oleh seluruh komponen masyarakat,” ucap pria yang pernah bertugas selama delapan tahun di Polda Papua ini,
Tidak lupa, ia juga mengucapkan terima kasih kepada Wahid Kurniawan, karena dinilainya telah berhasil menjalankan tugasnya selama ia menjadi Kapolres di Barsel. Baginya, itu merupakan keuntungan buat dirinya, karena akan lebih mudah menjalankan tugas-tugasnya kedepan.
“Terima kasih buat pak Wahid, karena telah berhasil menjalankan tugasnya selama disini. Berkat karya bapak, jadi saya akan lebih mudah menjalankan tugas kedepannya. Selamat atas jabatan barunya dan semoga sukses di tempat bertugas yang baru,” pungkasnya. (Sebastian)