Bupati Hadiri Acara Bulan Bahasa Kabupten Bartim

Beritakalteng.com, TAMIANG LAYANG- Bupati Barito Timur Ampera Ay Mebas menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada kepala SMA 1 Tamiang Layang dan juga panitia pelaksana yang sudah berkerja maksimal untuk melaksanakan kegiatan bulan bahasa dikabupaten barito timur tahun ini.

Ampera menjelaskan bahwa dalam kegiatan bulan bahasa merupakan rasa kecintaan dan rasa hormat terhadap sebuah fenomena yang terjadi pada 91 tahun yang lalu.

Tambahnya lagi kongres pemuda kedua yang diselenggarakan dua hari pada tanggal 27 s/d 28 oktober 1928 dibatavia jakarta, yang menegaskan cita-cita akan ada tanah air indonesia, bangsa indonesia dan bahasa indonesia.

“pada kegiatan tahun ini diharapkan menjadi wahana untuk menumbuhkan semangat dan motivasi kita dalam upaya menggali melestarikan dan mengembangkan nilai-nilai seni dan budaya yang hidup, tumbuh dan berkembang didalam kehidupan masyarakat kita” ungkap bupati Jumat (25/10)

Bupati menghimbau, melalui semua yang hadir terutama siswa-siswi yang hadir untuk selalu waspada dan menghindari diri dari pergaulan bebas, penyalahan narkotika maupun bentuk kenakalan remaja lainya.

Ampera berpesan, isilah dan pergunakanlah masa muda kalian dengan prestasi, karena masa ini hanya sekali ini saja, terjadi dalam kehidupan kalian ketika salah melangkah maka kalian tidak akan mempunyai masa depan lagi.

Atas nama pemerintah daerah kabupaten barito timur, bupati mengucapkan selamat merayakan kegiatan bulan bahasa tahun 2019 ini, tingkatkan terus prestasi, kreatifitaz dan junjung sportifitas.(ag/gk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *