Beritakalteng.com, SAMPIT- Menjelang perayaaan hari besar keagamaan seperti Natal dan Tahun Baru. Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kotawaringin Timur (Kotim) bekerja sama dengan Kecamatan Kota Besi menggelar pasar murah.
Kegiatan ini diharapkan masyarakat sekitar bisa datang dan membeli pasar untuk membantu masyarakat memperoleh harga yang murah dibandingkan di pasaran.
Camat Kota Besi Ninuk Muji Rahayu mengatakan, kegiatan ini memang rutin yang diadakan oleh Disperindag Kotim. Masyarakat cukup antusias membeli sembako murah ini guna memenuhi kebutuhan menjelang perayaan keagamaan.
“Dengan kegiatan ini harapannya dapat membantu masyarakat menjelang perayaan natal dan tahun baru nanti, dengan sasaran khususnya masyarakat yang kurang,” jelasnya kepada Kalteng Pos, Selasa (3/12).
Ninuk menjelaskan ada sekitar 1.000 paket yang dijual, dalam satu paket terdiri dari beras 5 kilogram, gula 1 kilogram, tepung terigu 1 kilogram, susu 1 kaleng dan minyak goreng. Dengan harga Rp100.000 perpaketnya, dipotongan 25 persen dari harga awal. “Dengan potongan harga itu dijual ke warga hanya Rp750.000 satu paketnya. Paket ini pun diprioritaskan ke warga nasrani saja, sebab untuk persiapan menyambut natal dan tahun baru nanti,” paparnya.
warga yang mendapatkan paket ini yakni Desa Palangan, Amba, Kandan, Bajarum, Kota Besi Hilir dan Hulu. “Kita fokuskan ke warga yang beragama nasrani dalam penjualannya. Dan dari Disperindang langsung datang jadi pihak kecamatan sebagai tempat saja dalam pelaksanaan kegiatan ini,” papar Ninuk.(*)