Palangka Raya, BeritaKalteng.com – Sri Widanarni, selaku Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Setda Provinsi Kalimantan Tengah, hadir mewakili Plt. Sekda Kalteng dalam agenda penting yang berkaitan dengan pembangunan dan perekonomian daerah. Jumat (14/03/2025)
Leonard S. Ampung, Kepala BAPPERIDA Kalteng, menegaskan bahwa dalam 100 hari kerja, salah satu fokus utama pemerintah adalah memperkuat pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di Kalimantan Tengah.
“Koordinasi yang intensif dan kolaborasi antar pemangku kepentingan menjadi kunci dalam merealisasikan program 100 hari kerja Gubernur Kalimantan Tengah, khususnya dalam memperkuat pertumbuhan ekonomi yang berdampak langsung bagi masyarakat,”ujar Leonard.
Berbagai strategi dibahas dalam diskusi, mulai dari peningkatan investasi, pemberdayaan UMKM, hingga optimalisasi sektor unggulan seperti pertanian, perkebunan, dan industri berbasis sumber daya alam, guna mendorong pertumbuhan ekonomi daerah yang lebih berkelanjutan. (Wid)