FOTO : Kegiatan Rapat Pleno Membahas DPSHP Tingkat Kecamatan di aula Kantor Kecamatan Arut Utara, Kotawaringin Barat, Rabu (11/9/2024).

Babinsa Berperan Sukseskan Pilkada 2024 di Kobar

 

BERITAKALTENG.com – PANGKALAN BUN – Guna menjaga wilayah binaannya agar tetap dalam situasi yang aman, kondusif, serta mencegah terjadinya potensi gangguan menjelang Pilkada 2024, Babinsa Koramil 1014 – 04/Aruta secara aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan pengamanan dan koordinasi.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan melakukan deteksi dini terhadap segala bentuk potensi kerawanan serta pencegahan dini terhadap konflik yang mungkin timbul di masyarakat.

Sebagai bentuk konkret dari langkah antisipatif tersebut, Babinsa turut menghadiri kegiatan rapat pleno terbuka. Acara yang bertempat, di Aula Kantor Kecamatan Arut Utara, Kotawaringin Barat.

Babinsa Koramil 1014 – 04/Aruta, Koptu Teguh mengatakan bahwa kegiatan tersebut membahas Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 di tingkat Kecamatan.

“Dalam kegiatan ini, kami memastikan seluruh proses berjalan lancar dan aman demi suksesnya pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024,” ungkapnya, Kamis (12/9/2024).

Kemudian dia jelaskan bahwa rapat pleno ini juga merupakan bagian dari proses administratif untuk memastikan integritas dan validitas daftar pemilih dalam persiapan pemilihan gubernur, wakil gubernur, bupati, dan wakil bupati.

“Kehadiran semua pihak dalam rapat pleno ini mencerminkan komitmen untuk menjaga proses demokrasi yang transparan dan berkualitas dalam pelaksanaan pemilihan tahun 2024 di Kabupaten Kotawaringin Barat,” tutup Koptu Teguh. (rd/agg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: