Maju Pilkada Kapuas, Wiyatno Resmi Mendaftar ke Nasdem

PALANGKARAYA – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Provinsi Kalimantan Tengah melalui Tim 9 teleh menerima berkas pendaftaran bakal calon (bacalon) Kepala Daerah Kabupaten Kapuas atas nama H. Muhammad Wiyatno, Sabtu (27/4/2024).

Berkas pendaftaran bacalon tersebut diterima secara langsung oleh Ketua DPW Partai Nasdem Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh, SE., MM di Gedung Restorasi Jl. Adonis Samad Kota Palangkaraya.

“Kami menyampaikan rasa hormat kepada Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Tengah yang menjadi pendaftar pertama di DPW Partai Nasdem,” kata Faridawaty.

Kedepan lanjutnya, Partai Nasdem berkeinginan mendapatkan calon yang terbaik. Tidak hanya di Kabupaten Kapuas tapi juga mendapatkan calon terbaik di 13 Kabupaten dan Kota.

Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Tengah ini juga menyampaikan bahwa jauh hari sebelumnya sekitar 4 tahun lalu, Bacalon Bupati Kapuas ini sudah membicarakan niatnya ke Nasdem

“pak Wiyatno sudah mempersiapkan diri sejak lama untuk mendaftar ke Nasdem untuk maju sebagai Bupati di Kabupaten Kapuas,” bebernya menambahkan.

Perwakilan rakyat daerah pemilihan Palangkaraya, Kabupaten Katingan, dan Gunung Mas ini menambahkan, dengan mendaftarkan diri ke Nasdem ini menjadi langkah pertama beliau (Wiyatno.red) untuk bisa mencapai hajat mengapdikan diri kepada masyarakat Kabupaten Kapuas.

Dikesempatan yang sama, Wiyatno menyampaikan bahwa suatu kehormatan bisa mendaftar ke partai Nasdem dan diterima secara langsung oleh Ibu Faridawaty Darland Atjeh.

“Beberapa waktu lalu saya juga sudah mendaftarkan diri di internal partai yakni PDI Perjuangan, setelah itu di Partai PKB, dan sekarang ini saya mendaftar di Partai Nasdem,” kata Wiyatno.

Seperti yang diketahui ujar Wiyatno menambahkan syarat untuk maju sebagai Kepala Daerah di Kabupaten Kapuas, minimal 20 persen dari jumlah 40 kursi  legislatif yang ada.

Dengan jumlah kursi legislatif di Kabupaten Kapuas yakni PDI Perjuangan sebanyak 7 kursi, PKB sebanyak 4 kursi dan Nasdem sebanyak 6 kursi, ujarnya menambahkan dirasa sudah cukup menghantarkan dirinya maju di Pilkada 2024 di Kabupaten Kapuas nanti.(a2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *