Dit Pamobvit Polda Kalteng Bersama Panitia UCI MTB 2023 Lakukan Risk Assesment

PALANGKARAYA – Pihak penyelenggara kegiatan kejuaraan UCI Mountain Bike Eliminator World Championship 2023 terus berupaya memastikan keamanan, kenyamanan dan kelancaran hingga kegiatan berlangsung sampai dengan selesai.

Salah satunya yakni dengan cara melakukan risk assesment atau penilaian risiko bahaya yang dilakukan penyelenggara bekerjasama dengan Dit Pamobvit Polda Kalteng dia area lokasi kegiatan berlangsung pada minggu 12 November 2023 nanti.

“Kita akan coba melihat apa saja yang sekiranya yang telah dipersiapkan oleh panitia untuk mengantisipasi itu,” kata Direktur Dit Pamobvit Polda Kalteng, Kombespol Muhammad Rifai didampingi Ketua Harian Pengprov ISSI Kalteng, Rahmat Nasution Hamka, Selasa (07/11/2023) pagi, di Stadiun Tuah Pahoe, Kota Palangka Raya.

Dari hasil pantauan dan pengecekan dilapangan tersebut lanjut Rifai nantinya bersama-sama dengan pihak panitia akan memberikan masukan untuk mengantisipasi risiko kemungkinan bahaya terjadi.

Mengingat kegiatan ini waktunya sudah dekat, pihaknya akan bekerja secara marathon. mengingat untuk melakukan penilaian risiko bahaya membutuhkan waktu minimal 1 bulan bahkan lebih.

“Hari ini, kami baru saja memulai penilaian sehingga masih belum bisa memberikan rekomendasi kepada pihak panitia penyelenggara,” bebernya menambahkan.

ia juga menambahkan penilaian risiko dilakukan tidak hanya di area track lintasan balap di stadiun Tuah Pahoe, tapi  juga venue tamu undangan dan penonton, termasuk pula sarana akomodasi penginapan (hotel, red) bagi para peserta yang berasal dari berbagai negara.

“Jadi, yang diperhatikan itu peserta, penonton dan arena. Pengamanan akan dilakukan, sebelum para peserta tiba ke Kota Palangka Raya, tapi nanti sampai mereka kembali lagi ke negaranya masing-masing,” tutupnya.(a2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: