Anggota DPRD Katingan Sugianto

Kondisi Kabut Asap Kian Parah, Dewan Minta Agar Disdik Liburkan Pelajar

KASONGAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan Sugianto menyebutkan bahwa Pemerintah Daerah (Pemda) Katingan perlu mempertimbangkan untuk melibutkan pelajar jika kondisi kabut asap kian parah, hal ini disampaikannya, rabu (4/10/2023) dikantor DPRD Katingan.

Dikatakan Sugianto, dalam kurun waktu satu minggu terakhir kualitas udara di Kabupaten Katingan terutama diwilayah Kecamatan Katingan Hilir sudah masuk kategori sangat tidak sehat akibat dari semakin tebalnya kabut asap akibat dari Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

“Bisa kita lihat dan rasakan bahwa satu minggu terakhir ini kabut asap semakin tebal akibat dari karhutla,”Ucapnya.

Untuk itu dirinya mengharapkan, agar pemda Katingan bisa mempertimbangkan untuk meliburkan para pelajar guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan salah satunya Infeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA).’

“Tidak kita pungkiri, kondisi udara yang semakin buruk ini bisa berdampak terhadap kesehatan,”Ujanya.

Menurut Sugianto, jika tidak diliburkan bisa saja pemda memberikan instruksi agar pihak sekolah bisa memundurkan jam masuk, mengingat kondisi kabut asap saat pagi hari sangat terasa menyengat.

“Jika tidak diliburkan solusi nya mundurkan jam masuk,”Ujar Legislator PKB asal dapil III ini.

(yd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *