Kasongan – Anggota DPRD Kabupaten Katingan belum lama ini melaksanakan reses di daerah pemilihan (Dapil) nya masing-masing, ada banyak usulan yang disampaikan masyarakat saat pelaksaan reses salah satunya itu daerah kecamatan petak malai yang ada di dapil III.
Dalam laporan hasil reses pada rapat paripurna yang belum lama ini dilaksankan, juru bicara zona III dapil III Esenhover membacakan usulan dari masyarakat kecamatan pulau malan, diantaranya yaitu penambahan tenaga pendidik di SDN tumbang papi, pembangunan rumah dinas guru SMAN-1 Petak Malai.
“Ada juga usulan pembangunan rumah dinas guru di SDN-1 Nusa Kutau, Rehab Plafon gedung SDN batu badak, rehab tiga ruang belajar dan satu ruang kantor di SDN batu tukan,”Ujarnya.
Kemudian lanjutnya, usulan pembangunan rumah dinas guru sebanyak dua unit di SDN 1 tumbang habangoi, usulan tenaga pengajar guru Bahasa inggris di SMP satu atap sanaman mantikei desa tumbang habangoi, usulan rehab pustu batu badak.
“Ada banyak usulan untuk pembangunan dari masyarakat kecamatan petak malai, harapan kami pemerintah daerah bisa merealisasikan sedikit demi sedikit usulan yang disalurkan melalui para anggota DPRD,”Imbuhnya.
(tri)