VAKSINASI : Kegiatan vaksinasi massal yang diinisiasi anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng, Ary Egahni Ben Bahat, di Aula Palampang Tarung, Palangka Raya, Kamis (7/10/2021).

Sambut Baik Peran Partai Percepat Vaksinasi

VAKSINASI : Kegiatan vaksinasi massal yang diinisiasi anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng, Ary Egahni Ben Bahat di aula Palampang Tarung, Palangka Raya, Kamis (7/10/2021).

 

 

BERITAKALTENG.com – PALANGKA RAYA – Wakil Wali Kota Palangka Raya, Hj Umi Mastikah mengatakan bahwa upaya percepatan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan pemerintah kota setempat, bersama dengan berbagai organisasi termasuk organisasi politik, menunjukkan ada peran bersama dalam menyelesaikan pandemi Covid-19

Ungkapan tersebut disampaikan Umi saat menghadiri kegiatan vaksinasi massal yang diinisiasi anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng, Ary Egahni Ben Bahat di aula Palampang Tarung, Palangka Raya, Kamis (7/10/2021).

Menurutnya, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, tentu diperlukan dukungan banyak pihak. Pemerintah tidak bisa menyelesaikan sendiri, tanpa adanya partisipasi dari banyak pihak.

“Seperti hari ini, apresiasi kami berikan kepada leading sektor yang menangani vaksinasi massal ini, yaitu Ibu Ary Egahni anggota DPR RI asal Kalteng,” ucapnya.

Dilanjutkan Umi, bukanlah hal yang berlebih manakala seluruh pihak termasuk organisasi politik, organisasi masyarakat dan lain sebagainya untuk bergerak aktif dalam mendukung suksesnya program vaksinasi.

“Bila semuanya bisa bergerak, tentu sangat membantu pemko dalam mencapai target vaksinasi dan mempercepat penanganan Covid-19,” imbuhnya.

Selebihnya Umi mengajak masyarakat yang belum mengikuti vaksin, untuk segera melaporkan diri kepada RT/RW atau kelurahan dan kecamatan guna segera masuk database untuk mendapatkan vaksinasi. (vd/arl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *