PT.MUTU Serahkan Bantuan Oksigen Konsentrator Kepada Dinkes Barsel

Foto : DHER PT.MUTU, Sumarling, berharap dengan adanya bantuan sebanyak enam unit oksigen konsentrator dari perusahaan pertambangan batu bara tersebut, bisa memenuhi kebutuhan oksigen bagi para pasien Covid-19 yang ada di Barsel.

Beritakalteng.com, BUNTOK – Sebagai bentuk kepedulian terhadap kebutuhan ketersediaan oksigen bagi para pasien Covid-19 yang ada di Kabupaten Barito Selatan, PT. Multi Tambangjaya Utama (MUTU) menyerahkan bantuan sebanyak enam unit oksigen konsentrator kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat, Kamis (7/10/2021).

Diterangkan oleh Dept Head External Relation (DHER) PT. MUTU, Sumarling, sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam turut berperan aktif melawan COVID-19 di wilayah Barsel, PT.MUTU melalui Program CSR “TANGGAP COVID-19” menyerahkan bantuan alat kesehatan yaitu Oksigen Konsentrator sebanyak 6 unit kepada Dinkes Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus tersebut.

Dijelaskannya, oksigen konsentrator adalah alat medis yang berfungsi untuk memberikan oksigen bagi orang yang memiliki gangguan pernapasan.

“Orang dengan kadar oksigen dalam darahnya di bawah batas normal, biasanya membutuhkan alat ini,” jelas Sumarling.

Selanjutnya dia menerangkan, bahwa bantuan ini diberikan dengan mempertimbangkan meningkatnya kebutuhan oksigen seiring dengan meningkatnya jumlah pasien Covid-19, serta berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat dengan adanya fasilitas kesehatan yang lengkap.

Semakin banyak orang yang memerlukan tabung oksigen, namun jumlah yang tersedia tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Untuk mengatasi masalah ini, oksigen konsentrator dapat menjadi alternatif bagi orang-orang yang kekurangan oksigen di wilayah Barsel.

“Semoga bantuan yang diberikan oleh CSR MUTU ini dapat membantu menangani pandemi Covid-19 di Barsel,” pungkas Sumarling berharap.(Sebastian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: