Beritakalteng.com, BUNTOK – Ketua komisi I DPRD Barito Selatan, H Raden Sudarto, mengharapkan agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten setempat, selalu profesional dan maksimal dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat.
Dikatakan pria yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Barsel ini, mengatakan, suksesnya pembangunan daerah itu tergantung dengan keberhasilan para ASN dalam melayani masyarakat.
Sebab hal tersebut, dikatakannya lagi, menentukan tingkata kepuasan masyarakat terhadap Pemerintah, hingga akhirnya meningkatkan rasa kepercayaan oleh masyarakat terhadap sebuah pemerintahan.
“Apabila semua dilakukan dengan maksimal, sudah pasti kinerja dari ASN mendukung suksesnya pembangunan daerah,” terang pria yang akrab disapa H Alex tersebut, belum lama ini.
Lanjutnya, mengapa ASN diharapkan terus berkembang, itu bertujuan agar roda pemerintahan semakin profesional, terutama dalam menjalankan administrasi pemerintahan secara optimal.
Untuk itu, diperlukan agar kompetensi dan kemampuan SDM di dalam pemerintahan, perlu dan harus terus ditingkatkan.
“Karena sebaik apapun program dari pemerintah daerah setiap tahunnya, tentunya tidak akan efektif apabila SDM dari ASN itu sendiri tidak mampu menjalankannya,” tukasnya.
Sebab, kualitas dari birokrasi, sangat dipengaruhi oleh kualitas dari SDM aparatur itu sendiri. Karena kinerja ataupun etika kerja, akan menjadi cerminan pelayanan dan cakupan program pembangunan.
“Untuk itu, aparatur hendaknya terus memacu potensi diri, serta menguatkan semangat pengabdian agar menjadi lebih optimal,” ingatkannya. (Sebastian)