Beritakalteng.com, TAMIANG LAYANG- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas menerima penghargaan Satya Lencana Adhi Bhakti Tani Nelayan Pratama, dari Ketua KTNA Pusat Winarno Tohir pada Pekan Daerah ke-12 Kontak Tani dan Nelayan Andalan tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Sampit, Kota waringin Timur, Senin (8/7).
“Penghargaan yang diterima, akan dijadikan sebagai motivasi bagi para petani dan nelayan agar lebih giat menjalankan usaha tani,” kata Ampera saat dikonfirmasi awak media.
Dijelaskannya jumlah peserta kontingen PEDA Barito Timur berjumlah 50 orang yang terdiri dari 35 orang peserta utama dari unsur KTNA dan 15 orang peserta pendamping dari Dinas Pertanian Kabupaten Barito Timur.
“Saya minta para peserta yang mengikuti Peda ke-12 KTNA tingkat Kalteng, diharapkan mampu menyerap informasi pengembangan ilmu dan penerapan teknologi di bidang pertanian untuk memajukan pertanian di Barito Timur,” timpalnya.
Menurut Ampera, pengembangan dana kemajuan pertanian di Barito Timur juga tidak lepas dari peran serta KTNA dalam memotivasi dan membimbing petani dalam mensukseskan program swasembada pangan dalam daerah.
“Saya juga berharap KTNA Barito Timur terus menguatkan pertanian dan mempromosikan hasil pertanian, perikanan dan perkebunan hasil dari Barito Timur,”tandasnya.(ed)