Beritakalteng.com, PALANGKA RAYA – Dalam rangka mendorong terciptanya sumber daya manusia (SDM) yang mampu besaing dalam dunia kerja.
Perhatian akan adanya sarana pendidikan di wilayah wilayah pinggiran masih sangat di butuhkan. Utamanya sekolah menengah kejuruan (SMK).
Sepeti yang disampaikan oleh Ketua tim reses Dapil I Palangka Raya, Kabupaten Katingan dan Gunung Mas, Duwel Rawing mengatakan bahwa masyarakat terlebih di Desa Takaras mengharapkan adanya pembangunan SMK.
“warga meminta adanya pembangunan SMK seperti jurusan konstruksi bangunan gedung, jurusan otomotif, jurusan managemen dan lainnya,” kata Duwel, senin (22/3/2021)
Ketua Komisi III membidangi pendidikan dan kesehatan DPRD kalteng ini juga menyampaikan, masyarakat Kabupaten Katingan juga mengharapkan solusi dari Pemerintah Provinsi maupun Kabupaten masalah penjualan hasil kebun lainnya.
berupa pisang dan durian yang dibeli oleh pengumpul dengan harga yang sangat rendah, karena sebagian besar masyarakat yang ada di Kecamatan Pulau Malan menggantungkan hidupnya dari berjualan hasil pisang dan durian.
Menurut Mantan Bupati Katingan ini masyarakat mengalami kendala penjualan hasil olahan pisang berupa kripik dengan kemasan khusus sudah dilakukan, akan tetapi masih terkendala pemasarannya. Masyarakat mengharapkan adanya solusi untuk itu.
“Diharapkan usulan pembangunan SMK dan kendala pemasaran produk olahan masyarakat berupa keripik pisang ini mendapat perhatian, khususnya oleh instansi terkait,” tutupnya.(*)