Tingkatkan Minat Baca, Melalui DD Pemdes Oreng Bangun Perpustakaan Desa

Beritakalteng.com, Puruk Cahu-Tidak lama lagi, masyarakat Desa Oreng, Kecamatan Tanah Siang Selatan (TSS), Kabupaten Murung Raya (Mura), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), akan memiliki Perpustakaan Desa (Pusdes).

Pusdes yang tengah dibangun dengan luas enam kali delapan meter terletak persis bersebelahan dengan Kantor Pemerintah Desa (Pemdes) serta menghadap Kantor Badan Permusyawaratan Desa (BPD).

Kepala Desa Oreng, Piti Jaya G. Odoi, mengatakan, pembangunan perpustakaan desa menjadi salah satu program prioritas dalam upaya memaksimalkan pembangunan desa melalui Dana Desa (DD) Tahun 2018 yang bertujuan untuk menumbuhkan dan meningkatkan minat baca di desa serta bukti keseriusan Pemerintah Desa dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas, berdaya saing dan mencerdaskan generasi muda.

Masyarakat sangat antusias, itu yang sangat mendorong kami untuk segera membangun dan memiliki gedung perpustakaan di Desa Oreng. Selain dari pada itu, manfaat kedepan dengan adanya perpustakaan desa, anak-anak dari Tingkat Sekolah Dasar Negeri (SDN) hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP) dapat mengujungi Perpustakaan Desa untuk menambah bahan bacaan dan menimba ilmu,  jelas Piti kepada beritakalteng.com, Kamis (23/08).

Menurutnya, dengan buku, wawasan akan bertambah serta berkembang karena ilmu itu tidak statis melainkan terus berkembang.

Meningkatkan gemar membaca atau minat baca adalah salah satu indicator dalam Indeks Pembangunan Manusia (IPM),  tegas Kades. Ia berharap, dengan masuknya buku-buku serta bahan bacaan lainnya ke desa akan muncul inovasi baru sehingga desa semakin maju.

“Saya berharap, dengan kehadiran Perpustakaan Desa anak-anak, remaja serta masyarakat lainnya akan sering berkunjung ke Perpustakaan Desa untuk terus membaca, karena Perpustakaan Desa ini adalah gerbang ilmu yang harus dijaga dan manfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh kita bersama.” tutup Piti.(Firman Silam/Endut)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *