FOTO : Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran beserta pejabat lainnya saat foto bersama pada acara UCI MTB Eliminator Word Cup 2024 Palangka Raya Indonesia, Minggu (19/5/2024). 

Jadi Tuan Rumah UCI MTB Ketiga Kalinya, Kalteng Musti Bangga

 

 

PALANGKA RAYA, Beritakalteng.com – Kalimantan Tengah krmbali dipercaya menjadi tuan rumah pelaksanaan UCI MTB Eliminator Word Cup 2024 di Kota Palangka Raya Indonesia, Minggu (19/5/2024).

Dalam pidatonya, Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran menuturkan bahwa provinsi yang dipimpinnya telah dipercaya melaksanakan event internasional tersebut sebanyak tiga kali.

“Seluruh warga Kalimantan Tengah musti bangga. Tentu ini sangat luar biasa. Sebab kita dinilai sukses melaksanakan event ini dan kembali dipercaya dunia,” ujarnya.

Menurut Sugianto, kepercayaan yang telah diamanahkan harus dijaga dengan baik. Sebab Kota Palangka Raya, Kalteng menjadi cerminan Indonesia dimata dunia.

“Tentu saja program-program perubahan yang dilakukan di Kalimantan Tengah akan menjadi kunci keberhasilan,” katanya.

Dia juga menanggapi bahwa menemukan solusi untuk tantangan ke depan Indonesia merupakan langkah strategis.

Dengan adanya event ini, maka diharapkan mampu mendongkrak perekonomian masyarakat, khususnya UMKM. Selain itu, ajang ini juga menjadi media untuk memperkenalkan adat dan budaya Kalimantan Tengah di mata dunia.

“Tentu kita terus memperbaiki dan meningkatkan kualitas hidup adalah langkah yang sangat penting. Dengan adanya kesadaran akan pentingnya kebersihan dan disiplin, kita dapat menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi masyarakat,” tutupnya. (Ngel/agg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: