Foto : Selain menyuguhkan pertandingan - pertandingan yang kompetitif, panitia penyelenggara turnamen futsal Pj Bupati Cup 2023 juga menyediakan sejumlah hadiah menarik yang diundi dan dibagikan kepada seluruh peserta dan penonton yang hadir.

Turnamen Futsal Pj Bupati Cup 2023 di Barsel Berjalan Lancar dan Meriah

Foto : Selain menyuguhkan pertandingan – pertandingan yang kompetitif, panitia penyelenggara turnamen futsal Pj Bupati Cup 2023 juga menyediakan sejumlah hadiah menarik yang diundi dan dibagikan kepada seluruh peserta dan penonton yang hadir.

Beritakalteng.com, BUNTOK – Turnamen Futsal Pj Bupati Cup dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 tahun yang diselenggarakan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Barito Selatan berjalan lancar dan disambut antusias oleh masyarakat.

Dalam laporannya sebagai ketua panitia, Kepala Bidang Sumber Daya Air DPUPR Barsel, Armadi, mengungkapkan bahwa selama turnamen berlangsung tidak ada yang mengalami cidera serius akibat pertandingan.

Dari 32 tim terdiri dari 384 atlet yang ikut bertanding tidak ada satupun yang mengalami cidera sehingga membutuhkan perawatan di RSUD. Walaupun berdasarkan keterangan tim medis ada dua diantaranya yang dinyatakan mengalami kram otot, namun bukan merupakan cidera serius, melainkan hanya disebabkan kelelahan karena jadwal pertandingan yang padat.

“Alhamdulillah, selama turnamen ini berlangsung tidak ada pemain yang sampai dirujuk ataupun dirawat di RSUD Jaraga Sasameh (RSJS) Buntok,” puji syukur dipanjatkan oleh Armadi, pada kegiatan penutupan turnamen futsal Pj Bupati Cup 2023 di Gedung Sinar Futsal Buntok, Sabtu (19/8/2023).

Tidak lupa, dia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia dan official pertandingan, serta aparat Polres Barsel yang sudah bekerja keras sehingga turnamen ini bisa berjalan lancar dan aman.

Selain itu, dia juga mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati Barsel, Deddy Winarwan dan Ketua ASKAB PSSI Barsel, Idariani yang selalu mendukung dan memberikan masukan dan saran kepada panitia demi terlaksananya turnamen futsal antar club yang resmi diselenggarakan oleh pemerintah daerah tersebut.

“Turnamen futsal lokal Barito Selatan ini adalah baru pertama kalinya diselenggarakan untuk menjawab kerinduan masyarakat atas hadirnya sebuah kompetisi antar club futsal di Barito Selatan,” pungkasnya.

Pada acara penutupan dan pertandingan partai final tersebut, Deddy Winarwan dan sejumlah pejabat Forkopimda dan Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) di lingkup Pemkab Barsel juga berkesempatan mengundi dan membagikan beragam doorprize kepada seluruh peserta dan penonton yang hadir.

Dalam dua partai final yang diselenggarakan di Gedung Sinar Futsal Kota Buntok tersebut, tim Mambaranga FC keluar sebagai juara I setelah mengalahkan Zona FC dengan skor 8-3, sementara itu Rutan FC keluar sebagai juara III setelah menundukkan Tretan FC dengan skor 5-1.(Sebastian)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: