Foto : Ilustrasi (dok. beritakalteng.com)

Bulog Sampit Pastikan Stok Beras Aman Hingga Akhir Tahun 2022

Foto : Ilustrasi (dok. beritakalteng.com)

 

BERITAKALTENG.COM, SAMPIT –
Badan Urusan Logistik (Bulog) Sampit meminta warga Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) tidak khawatir dengan ketersediaan stok beras.

Kepala Cabang Bulog Sampit Rony Hadianto memastikan saat ini stok beras di gudang Bulog mencapai 300 ton dan diperkirakan persediaan tersebut aman sampai akhir tahun 2022.

“Stok beras yang kami kuasai saat ini cukup sampai akhir tahun, sebelum kemudian panen kembali di tahun depan”, kata Rony, Rabu (12/10/2022).

Selain itu menurut Rony, untuk komoditi lain seperti gula pihaknya kini memiliki stok sebanyak 5 ton dan akan mendatangkan kembali sebanyak 50 ton. sedangkan untuk daging pihaknya juga telah melakukan pemesanan sebanyak 10 ton.

“Kami melakukan antisipasi karena biasanya jelang perayaan natal dan tahun baru permintaan gula dan daging akan mengalami peningkatan”, ucapnya.

Bulog Sampit juga saat ini bekerjasama dengan beberapa instansi seperti Dinas Perikanan, Dinas Ketahanan Pangan serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan menggelar pasar penyeimbang, diharapkan dengan adanya pasar penyeimbang ini harga-harga tetap stabil dan tidak terlalu naik imbas dari kenaikan BBM.

“Kami menjual beras, minyak goreng, bawang putih dan bawang merah dengan harga yang lebih murah dari di pasar, beras dijual dengan harga Rp 10 ribu perkilogram, gula pasir Rp 13 ribu perkilogram dan minyak goreng Rp 12 ribu per liter, alhamdulilah antusias masyarakat sangat luar biasa, tidak sampai satu jam stok kami habis terjual”, tandas Rony.
(Tommy Barito)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *