beritakalteng.com – Tamiang Layang – Masyarakat wilayah Kabupaten Barito Timur diimbau untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar, guna mewaspadai penyakit menular saat musim hujan seperti ini, salah satunya Demam Berdarah Dangue (DBD). Hal ini disampaikan Ketua DPRD Kabupaten Barito Timur, Nur Sulistio.
Menurutnya, saat musim hujan dan peralihan musim kemarau ini dikhawatirkan muncul serangan Demam Berdarah.
“Perlu adanya kewaspadaan dari seluruh warga, baik dilingkungan rumah, RT/RW dan sekitarnya,” ucap Nur Sulistio, Jumat (19/3/2021).
Untuk menghindari munculnya perkembangan nyamuk penyebaran DBD tersebut, warga diminta mematuhi anjuran kesehatan pemerintah, seperti menjaga kebersihan lingkungan dalam rumah maupun di luar rumah, agar tetap dalam keadaan bersih, aman dan nyaman. Selain itu juga harus menjalankan 3M (Menguras, Menutup dan Mengubur).
“Lingkungan rumah dan lingkungan sekitar harus tetap terjaga dengan bersih dan sehat, agar nyamuk penyebaran DBD tidak dapat berkembang biak,” kata dia.
Lanjut dikatakan Nur Sulistio, dirinya mengajak seluruh masyarakat Barito Timur, baik itu dari pemerintah desa, RT/RW kalangan pemuda untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya.
“Semangat gotong royong harus dibudayakan dalam menjaga kebersihan lingkungan, agar lingkungan kita tetap bersih, aman dan nyaman, serta terhindar dari penyakit DBD,” pungkasnya. (ags)