Lampu Merah Simpang 3 Tamiang Layang Tersambar Petir

Foto : Jalan Simpang Tiga Lampu Merah Tamiang Layang.

Beritakalteng.com – Tamiang Layang – Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Barito Timur, Bertholumeus Nyampai mengatakan, penyebab traffic light atau yang bisa disebut lampu merah di simpang tiga jalan nasional tidak berfungsi dikarenakan sambaran petir beberapa hari lalu.

“Traffic light yang melintas jalan nasional itu, sekarang kita kembalikan ke warning. Kenapa itu, karena malam kemaren disambar petir, untuk yang centralnya,” kata Kadishub Barito Timur, Bertholumeus Nyampai, Kamis (27/4/2023).

Dikarenakan central induknya disambar petir, kita sudah upayakan perbaikan.

“Namun rupanya masih belum bisa makanya kami kembalikan yang keamanannya, gunakan warning saja,” jelasnya.

Akibatnya, sering terjadi kemacetan yang menganggu arus lalu lintas kendaraan yang melintas.

Terkait kerusakan traffic light itu juga, dirinya menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan simpang tiga tersebut untuk lebih berhati-hati lagi, mengingat perbaikan masih membutuhkan beberapa hari ke depan.

“Supaya hati-hati orang melintas simpang pertigaan disana, dan harapan kami untuk traffic light ini kita peremajaan yang lebih moderen ke depannya,” demikian. (ags)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *